Bolmut  

Hari Ini, Disperindagkop Bolmut Gelar Pasar Murah di Balai Desa Pangkusa Sangkub

(Foto/Doc) 3 jenis bahan pokok yang dijual dengan harga terjangkau.

Pewarta : Rendi Pontoh
Editor : Martsindy Rasuh

BOLMUT (Gawai.co) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Disperindagkop) akan menggelar pasar murah di Kecamatan Sangkub, Selasa (11/3/2025) hari ini.

Pasar murah dilaksanakan dalam rangka bulan suci Ramadhan ini, sebagai upaya untuk menekan laju inflasi di daerah.

Menurut, Kabag Humas Sofian Mokoginta, pasar murah ini rencananya akan dihelat di Balai Desa Pangkusa, pada Pukul 10.00 Wita hingga selesai. Warga yang kurang mampu, berkesempatan membeli tiga jenis bahan pokok dengan harga terjangkau, sepertu beras kemasan 5 Kg seharga Rp 55.000, Kinyak Goreng 2 liter Rp18.000, serta Gula Pasir Rp 18.000.

“Pasar murah ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dalam membantu masyarakat menghadapi kenaikan harga bahan pokok di bulan suci Ramadan ini,” kata Mokoginta.

“Warga Desa Pangkusa dan sekitarnya diharapkan dapat memanfaatkan kesempatan, untuk memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih ringan dibandingkan harga pasar,” tutupnya

Pemkab Bolmut terus berkomitmen dalam menjaga stabilitas harga dan memastikan masyarakat, khususnya yang kurang mampu, tetap mendapatkan akses terhadap kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau. (rp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *