Manado  

Baron Manado Andrei Angouw Kunjungan Lapangan dan Serap Aspirasi

 

Walikota Manado saat kunjungan lapangan (foto ist) 

Editor : Tim Gawai


MANADO (Gawai.co) – Walikota Manado Andrei Angouw baron Manado melakukan kunjungan lapangan seperti, TPA Sumompo, puskemas Kombos, kantor camat singkil, dan Taas, Selasa  (11/5/2021).

Dalam kunjungan tersebut, Walikota melihat soal penangan sampah di wilayah kecamatan, termasuk proses penampungan sampah sementara sampai ke TPA Sumompo.

Walikota serap aspirasi warga 

“Permasalah yang sangat mendasar adalah proses pembongkaran sampah di TPA Sumompo yang terlambat sehingga membuat antrean truk sampai berjam-jam. Hal ini mempengaruhi penanganan sampah di Kecamatan-Kecamatan,” ungkap Walikota. 

Selesai dari TPA Sumompo Walikota bersama rombongan menyempatkan diri untuk mampir di Pasar Rakyat Buha. Disini walikota menerima aspirasi warga agar ada terminal supaya pasar tidak sunyi dan ekonomi dipasar berputar cepat.

Dihari yang sama juga walikota menuju Puskemas Kombos dan berdialog dengan dokter dan pegawai Puskesmas. Juga mengunjungi Kantor Camat Kecamatan Singkil.

Kunjungan tersebut diakhiri di Taas saat melihat Rumah Potong Hewan (RPH) dan berdialog dengan petugas yang ada di RPH tersebut. 

“Semua permasalahan serta aspirasi yang terserap lewat kujungan lapangan ini nantinya akan dibahas secara teknis dengan instansi yang berkewenangan untuk mencari solusi secepat mungkin,” akhirnya. 

 

Nampak ikut mendampingi Walikota dalam kunjungan ini ada anggota DPRD Kota Manado Ronny Makawatak, Jeane Sumilat dan Rosalita Manday. Nampak juga dilokasi kunjungan Kepala BLH Kota Manado, Camat Singkil dan Lurah Singkil II serta jajaran aparat yang ada. (Gawai.co)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *