Bitung  

HUT ke-31 Kota Bitung, Rumampuk: Harapan Baru Bagi Masyarakat

Camat Ranowulu, Dolfie Rumampuk bersama Ketua TP-PKK Kecamatan Ranowulu. (Ist)

BITUNG (Gawai.co) – HUT ke-31 Kota Bitung, diera kepemimpinan Walikota Maurits Mantiri dan Wakil Walikota, Hengky Honandar memberikan harapan baru bagi warga Kota Bitung, khususnya diwilayah Kecamatan Ranowulu.

Menurut, Kepala Kecamatan Ranowulu, Dolfi Rumampuk, Kepemimpinan Maurits – Hengky akan membawa perubahan dalam sistem pelayanan masyarakat.

“Sistem pelayanan yang berbasis masyarakat saat ini, telah terbentuk dimana urusan kepemerintahan dalam hal ini, contohnya seperti pelayanan KTP, masyarakat sudah tidak lagi harus ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, namun dari masing-masing Kantor Kelurahan, khususnya di wilayah Kecamatan Ranowulu, sudah dilayani” ujar Rumampuk. Minggu (10/10).

Ini merupakan bentuk kepedulian dan program inovasi yang telah diterapkan oleh Walikota dan Wakil Walikota Bitung, Maurits-Hengky dalam rangka menjawab kebutuhan masyarakat di era Digital saat ini.

“Bersama dengan visi, misi Maurits-Hengky menjadikan Kota Bitung sebagai Kota Digital, kami meyakininya akan terwujud. Namun dalam hal ini perubahan-perubahan dalam sistem pengaplikasian akan sistem digital hingga saat ini terus kami upayakan” tandasnya.

Rumampuk mengharapkan keterlibatan masyarakat sangat dibutuhkan dalam mendukung akan program brilian dari Pemimpin Kota Bitung yang terus memberikan inovasi dan berpihak pada rakyat.

“Dihari Ulang Tahun ke-31 Kota Bitung, saat ini, melalui program dan misi serta visi Pak Walikota dan Wakil Walikota adalah hadiah yang sangat berharga buat masyarakat Kota Bitung” tandasnya kembali.

Seraya menambahkan, “Selamat HUT ke-31 Kota Bitung semoga kita selalu diberkati dan mendapatkan perlindungan dari sang kuasa, khususnya buat Pak Maurits dan Pak Hengky beserta Keluarga. Dan tak lupa pula sukses untuk pelaksanaan Festival Pesona Selat Lembeh yang digelar secara virtual” pungkas Rumampuk.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *