Biaro Jadi Lokasi Lomba Mancing Piala Presiden 2022, Bupati Sitaro Siapkan Kejutan

Editor / Pewarta : Frans Kasumbala

SITARO (Gawai.co) – Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) Evangelian Sasingen mengunjungi langsung Pulau Biaro, sebagai salah satu lokasi diselenggarakannya event Likupang North Sulawesi international fishing competition, memperebutkan Piala Presiden dan Piala Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) dengan total hadiah 25.000 USD serta hadiah menarik lainnya. Senin (22/8/2022).

 

Bupati Kepulauan Sitaro, Evangelian Sasingen terpantau  berkunjung bersama Kepala Dinas Perikanan Provinsi Sulut Dr Tienneke Adam, serta didampingi perwakilan Kepala organisasi perangkat daerah di Kabupaten Kepulauan Sitaro.

Disana, rombongan Bupati bertemu langsung dengan Pemerintah Kecamatan Biaro, Kepala desa Bersama perangkat juga masyarakat, untuk memastikan persiapan jelang event international yang rencanannya digelar pada 14 -15 September, itu di atur dengan baik.

Diketahui, event ini masih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke 77 tahun, serta menyambut HUT Provinsi Sulawesi Utara ke 58 tahun.

Sasingen dalam sambutannya menyambut dengan positif event bertajuk internasional ini. Menurut dia ini merupakan salah satu jalan tol, akses tercepat bisa memasarkan Pariwisata Sitaro ke seluruh dunia.

“Ini merupakan sebuah kebanggan. Event ini bukan milik Pemda, namun menjadi momentum sangat baik terlebih untuk mempromosikan pariwisata Sitaro,” katanya.  “Untuk Lomba ini tidak hanya kategori international tapi masyarakat lokal juga bisa mengikuti dengan masuk kategori tradisional.”

Sementara itu, dijumpai terpisah Sekertaris Daerah Sitaro, Denny Kondoj menjelaskan hal serupa, meski demikian untuk lebih mempromosikan Sitaro, Pimpinan daerah (Bupati) meminta supaya digelar berbagai atraksi budaya di Pulau Biaro. “Jadi para peserta tidak akan Kembali ke Likupang tapi di persilahkan menginap di Biaro. Nah, disitulah kita akan mempentaskan atraksi budaya serta keunggulan Sitaro sebagai upaya memperkenalkan Pariwisata kita,” ungkap Kondoj.

Sesuai proposal panitia event Likupang North Sulawesi international fishing competition, Perairan Biaro di Kabupaten Kepulauan Sitaro merupakan salah satu spot Lomba memancing, Bersama dengan dua daerah lainnya yakni Likupang dan Teluk Manado. Sejauh ini sudah terdapat 120 group pancing dari berbagai negara yang telah mendaftar. (Frans)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *