Pimpin Apel Bersama, Tamuntuan Ingatkan soal Disiplin ASN Di Pemkab Sangihe

PJ bupati Sangihe dr rinny tamuntuan pimpin apel bersama dengan ASN dan THL di Pemkab sangihe

Sangihe,(Gawai.co) –– Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Sangihe, Rinny Tamuntuan, mengingatkan kepada seluruh ASN di jajaran Pemkab Sangihe, agar lebih memperhatian soal disiplin sebagai seorang abdi negara.

Hal ini disampaikan Tamuntuan saat menyampaikan sambutan pada pelaksanaan apel bersama di Lapangan Mini Santiago Tona, Senin (6/3/2023).

“Saya ingatkan kepada seluruh ASN yang ada di lingkup Pemkab Sangihe, untuk memperhatikan dan lebih meningkatkan disiplin dalam menjalankan tugasnya sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat. Saya lihat tadi, banyak ASN yang terlambat mengikuti apel. Saya berharap, ke depan tidak ada lagi ASN yang datang terlambat, baik dalam apel maupun masuk kantor,” kata Tamuntuan.

Hal penting lainya yang disampaikan Tamuntuan, menyangkut program pemerintah daerah Mahi’e Mesuang (Mari Menanam), yang telah dicanangkan pada akhir 2022, agar menjadi perhatian semua pimpinan OPD, terutama Dinas Kominfo, agar sosialisasinya dilakukan secara intens, melalui pemerintah kecamatan.

Ia juga meminta kepada seluruh pimpinan OPD, untuk segera menyelesaikan dan melengkapi semua dokumen yang diminta pihak BPK RI. Menurutnya, BPK masih memberikan waktu lima sampai enam hari yang kepada seluruh OPD untuk menyelesaikan dokumen yang diminta.

“Kita berharap, Kabupaten Sangihe bisa meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada pengelolaan APBD Tahun Anggaran, 2022,” tutup Tamuntuan.(nal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *