Pemkab Sangihe Salurkan Bantuan Pasca Meletusnya Gunung Ruang di Sitaro

Pewarta : Reynaldi Tulong
Editor : Martsindi Rasuh

Sangihe, (Gawai.co) — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sangihe, turut merasakan kesusahan masyarakat yang terkena musibah pasca meletusnya Gunung Ruang di Sitaro Sulawesi utara, pada 19 April 2024 pekan lalu.

Sebagai bentuk kepedulian dan rasa sepenanggungan atas musibah tersebut. Maka Pemerintah Kepulauan Sangihe, menyalurkan bantuan kepada masyarakat di Sitaro.

Penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan, Kamis (24/4/2024) malam, dan bantuan itu diperoleh dari berbagai OPD atas instruksi Bupati Kabupaten Sangihe dr Rinny Tamuntuan.

Disela-sela proses pengangkutan barang di Kantor BPBD Sangihe, Sekertaris Daerah Harry Wolff, ST, ME mengatakan bantuan tersebut akan langsung di angkut dan ada pengawalan sampai tujuan, bahkan hingga proses penyalurannya

”Bantuan itu, diangkut dengan menggunakan transportasi laut. Namun, bukan langsung ke Sitaro, tapi dibawa terlebih dahulu ke Manado. Nanti dari Manado kemudian menuju ke Tagulandang dengan pengawalan unsur terkait,” kata Wolf Kepada awak media.

Turut mendampingi Sekertaris Daerah Sangihe, saat pengangkutan bantuan di Kantor BPBD Sangihe, Asisten 1 Johanes Pilat, Kadis Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Wandu Labesi, dan Kadis Perhubungan Dekki Surudani. (nal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *