Unima Laksanakan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Persiapan Dokumen Pengajuan Dinas Luar Negeri

Editor/Pewarta: Maher Kambey

TONDANO (Gawai.co) – Unima menggelar sosialisasi dan bimbingan teknis persiapan dokumen pengajuan Izin perjalanan dinas luar negeri dan pengelolaan kerja sama berbasis IKU 6, bertempat di Yama Resort Tondano, Senin (6/11/2023).

Ketua Tim Kerja Bidang Kerja sama dan Humas, Yayat Hendayana, S.S., M.Si., menyampaikan, pihaknya terus berkolaborasi dengan Biro Perencanaan, Kerja sama, dan Hubungan Masyarakat Unima untuk perjalanan dinas luar negeri (PDLN).

“Saya sangat mengapresiasi Unima karena presentase IKU 6 sudah bagus dan juga sudah mencapai goals standar,” ujar Yayat.

ia berharap, di liga satuan kerja (Satker) bisa yang terbaik, harusnya di badan layanan umum (BLU) bisa lebih baik.

“Masih ada satu bulan lebih untuk Unima dalam meningkatkan IKU 6 dan saya tidak mau Unima hanya puas dengan hasil goals standar, jika di satker bisa yang terbaik, harusnya di BLU juga bisa lebih baik,” harap Yayat.

Wakil Rektor I Bidang Akademik Unima Prof. Dr. Orbanus Naharia, M.Si., menyampaikan, kegiatan ini penting bagi pengembangan Unima dengan statusnya BLU.

“Menjadi keniscayaan untuk mengetahui apa saja yang kita laksanakan dan apa yang menjadi kewajiban Unima yang nanti akan disampaikan para narasumber,” kata Prof Orba.

Disisi lain, Ketua panitia pelaksana, Vivi Saroinsong, S.Pi., MAP., mengatakan bahwa Unima terus bergerak dan bekerja sama di liga badan layanan umum (BLU).

“Kita harus terus meningkatkan kerja sama. Sebelumnya, Unima telah mendapatkan juara perunggu di liga Satker sekarang Unima sedang bergerak dan bekerja keras dari IKU satu sampai depan di liga BLU,” tutur Vivi selaku Plt. Kepala Biro Perencanaan, Kerja sama, dan Hubungan Masyarakat Unima.

“Sangat bersyukur para narasumber dari Tim Kerja Bidang Kerja sama dan Humas Direktorat Jenderal
Pendidikan Tinggi bisa hadiri disini. Terima kepada seluruh unit kerja dalam menyukseskan kegiatan ini, sekali lagi terima kasih,” tutup Vivi.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Tim Kerja Bidang Kerja Sama dan Humas Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Yayat Hendayana,S.S., M.Si, Staf Kerja Sama Perjalanan Dinas Luar Negeri, Muhammad Irhash Aliya, S.H, Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. Orbanus Naharia, M.Si, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan dan Umum Prof. Dr. Sanusi Gugule, M.Si, Ketua Senat Unima Prof. Dr. Herry Sumual, M.Si, Sekretaris Senat Unima, Prof. Dr. Beatrix Jetje Podung, M.Kes, Ketua SPI, Prof. Dr. Philoteus Tuerah, M.Si., DEA, Dekan FIKKM, Prof. Dr. Theo W. E. Mautang, M.Kes., AIFO, Dekan FIPPsi, Prof. Dr. Harold Lumapow, M.Pd, Dekan FBS Dr. Ignatius Javier C. Tuerah, S.S., M.Pd, Dekan FISH Recky H. E. Sendow, SP., MM., Ph.D, Dekan FT Dr. Djubir Ruslan Eddy Kembuan, M.Pd, Dekan FEB Dr. Joseph P. Kambey, MBA., Ak, Ketua Lembaga Pengabdian dan Penelitian kepada Masyarakat (LPPM) Unima, Dr. Armstrong Sompotan, M.Si, Plt.Kepala Biro Perencanaan, Kerja sama, dan Hubungan Masyarakat, Vivi Saroinsong, S.Pi., MAP., dan Kepala Humas, Drs. Titof Tulaka, SH, MAP. (Mhr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *