Pengakuan Guru dan Peserta Lomba di Bulan Bahasa 2022

Penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba. (Foto: Maher Kambey)

Editor/Pewarta: Maher Kambey

TONDANO (Gawai.co) – Pelaksanaan kegiatan Bulan Bahasa 2022 oleh Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (JPBSI) sukses dilaksanakan, yang dibuktikan dengan meriahnya acara tahunan terbesar JPBSI ini.

Dihadiri 20 sekolah se Sulawesi Utara, kegiatan ini juga memperlombakan pidato, cipta baca puisi, tarian kreasi nusantara, musikalisasi puisi, solo vokal dan tarian modern.

Menurut salah seorang guru pendamping, Megalia Liyu, menyebutkan bahwa kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang mana saat ini lebih luar biasa.

“Saya melihat beragam tarian yang ditampilkan dari berbagai daerah yang melibatkan mahasiswa dan mahasiswi JPBSI, berbagai lomba yang digelar juga sangat meriah,” kata guru SMA Negeri 1 Manado ini.

Gina Darmawan, seorang guru dari SMA Lokon Santo Nikolaus Tomohon mengatakan bahwa tahun ini pelaksanaan Bulan Bahasa tahun ini lebih menarik.

“Menurut saya dengan adanya lomba musikalisasi puisi membuat tahun ini semakin menarik,” ucapnya di halaman JPBSI, Kamis (27/10/2022).

“Sekolah saya sendiri mengikuti lomba musikalisasi puisi, solo voka, cipta baca puisi dan pidato. Senang karena seluruh siswa memberikan penampilan yang terbaik,” tuturnya.

Jolin Tumewu, siswi dari SMA Lokon Santo Nikolaus Tomohon saat diwawancarai berujar bahwa dirinya mengikuti lomba solo vokal.

“Ada sedikit rasa gugup karena pertama kali tampil di kegiatan kemahasiswaan. Dan sejujurnya tidak menyangka mendapat sorakan meriah dan dukungan dari penonton,” ujar peraih juara pertama lomba solo vokal Bulan Bahasa 2022 ini. (Mhr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *