Editor/Pewarta: Maher Kambey
TONDANO (Gawai.co) – PT. Pegadian Area Manado 2 berkolaborasi bersama Unima melaksanakan kegiatan Literasi Keuangan Pegadian Peduli Pendidikan, Pengadian Goes to Kampus, bertempat di Gedung Kuliah Bersama (GKB), Kamis, (31/8/2023).
Kegiatan ini dibuka secara langsung Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja sama, Dr. Donal Matheos Ratu, M.Pd.
Dalam sambutannya, Ratu menyampaikan bahwa PT. Pegadian sudah sering bersinergi dengan Unima dalam berbagai kegiatan.
“Terima kasih kepada Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FEB, Dr. Ir. Ramon A.F Tumiwa, MM., yang telah mendatangkan para pakar dan praktis untuk menunjang kegiatan MBKM di Unima,” lanjut.
“Berharap mahasiswa yang hadir dikesempatan ini dapat menyimak materi-materi yang akan disampaikan oleh para pakar dan praktisi yang luar biasa serta dapat mengimplementasikan ditempat magang khusus di PT. Pegadaian,” tambahnya.
Deputi Bisnis Pegadaian Manado 2, Tjahyono Budi Utomo menyampaikan rasa terima kasih kepada Unima yang telah memberikan kesempatan kepada PT. Pegadian Area Manado 2 untuk memberikan gambaran tentang PT. Pegadian kepada para mahasiswa FEB Unima.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Unima yang luar bisa, karena telah memberikan tempat, apresiasi dan kehadiran ratusan mahasiswa FEB,” ucap Deputi yang sering disapa Tomi.
“Dalam kegiatan literasi keuangan pengadian peduli pendidikan, kami tidak menjual prodak tetapi memberikan gamabaran terkait perusahaan PT. Pegadian dan perlu diketahui bahwa hampir 50 orang lulusan Unima di setiap tahunnya, sudah menjabat di PT. Pegadian,” tegas Tomi.
“Kami berharap, mahasiswa FEB Unima yang akan menggantikan posisi kami sebagai pimpinan di BUMN khusus di PT. Pegadian,” tutup Tomi.
Turut hadiri pada kesempatan ini, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FEB Dr. Ir. Ramon A.F Tumiwa, MM., dan ratusan mahasiswa FEB Unima. (Mhr)