Libatkan Seluruh Kepala OPD, Bupati Bolmut Teken Perjanjian Kinerja Tahun 2025

(Foto/Doc) Saat Pj Bupati menandantangani perjanjian kinerja tahun 2025 bersama kepala OPD.

Pewarta : Rendi Pontoh
Editor : Martsindy Rasuh

BOLMUT (Gawai.co) – Guna meningkatkan integritas, akuntabilitas, transparansi, dan kinerja aparatur pemerintah, maka Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Utara?(Bolmut) Darwin Muksin, menandatangani Per

janjian Kinerja bersama seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Penandatanganan tersebut melibatkan kepala Dinas/Badan serta Camat se-Bolaang Mongondow Utara, Kamis (12/2/2025) di ruang rapat bupati, bertujuan untuk memastikan pencapaian target dan sasaran organisasi pada tahun anggaran 2025.

Perjanjian Kinerja, yang merupakan dokumen berisikan penugasan dari pimpinan instansi yang lebih tinggi kepada pimpinan instansi lebih rendah. Diharapkan kegiatan ini menjadi landasan untuk menilai keberhasilan atau kegagalan dalam mencapai tujuan dan program, karena perjanjian ini menjadi dasar pemberian penghargaan bagi pencapaian yang baik, dan sanksi bagi yang tidak memenuhi target.

Ditegaskan Pj Bupati Darwin Muksin, pentingnya dokumen perjanjian kinerja tahun 2025 sebagai pedoman yang harus diikuti oleh seluruh pimpinan OPD, dalam melaksanakan program dan kegiatan di tahun anggaran mendatang.

“Pimpinan OPD harus menjadikan dokumen perjanjian kinerja sebagai panduan utama dalam melaksanakan tugas. Olehnya, saya berharap agar perjanjian ini dapat diteruskan hingga tingkat pelaksana di masing-masing OPD,” ujarnya.

Lebih lanjut Muksin mengatakan, perjanjian Kinerja ini bukan hanya sekadar formalitas, tetapi merupakan komitmen nyata antara pemberi dan penerima amanah untuk bersama-sama mewujudkan pemerintahan yang lebih efisien, akuntabel, dan transparan.

“Saya berharap dengan penandatanganan ini, setiap OPD dapat bekerja lebih maksimal dalam mendukung pencapaian visi dan misi pemerintah daerah,” tandasnya. (rp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *