Bupati ROR Raih Gelar Doktor Teknik Sipil

Bupati Minahasa Royke O. Roring foto bersama didampingi istri yang juga Ketua TP-PKK Minahasa Fenny Roring Lumanauw usai mengikuti ujian. (ist)
Pewarta: Tim Redaksi
Editor: Rofni Lolaen

TONDANO (Gawai.co) – Bupati Royke O. Roring (ROR) dinyatakan lulus dengan hasil sangat memuaskan dan berhak menyandang gelar doktor teknik sipil, di gedung Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Malang (Unbraw), Selasa (10/3).
Orang nomor satu di Minahasa ini berhasil melalui ujian terbuka disertasi program doktor teknik sipil. Dalam disertasi yang mengangkat judul “Pengaruh Pengembangan Ekonomi Khusus dan Pembangunan Pelabuhan HUB International Bitung Terhadap Penyediaan Transportasi Menggunakan Metode Structural Equation Modeling” ini, bupati saat mempresentasikan materi begitu percaya diri dan berjalan lancar.
Padaa ujian tersebut turut menghadirkan Dewan Penguji dengan Ketua Sidang Yulvi Zaika, Penguji Tamu Wimpy Santosa, Penguji I Marjono, Promotor Lutfi Djakfar dan Ko-Promotor Achmad Wicaksono. ROR berhasil mempertahankan disertasi yang dibuatnya dan berhak mendapat pengakuan sebagai doktor teknik sipil.
Mengawali presentasinya, bupati menyampaikan salah satu latar belakang dirinya mengangkat tema ini karena ada 13 Kawasan Pengembangan Ekonomi Terpadu (Kapet) Indonesia, 12 berada di kawasan Indonesia Timur, dan salah satunya berada di Sulawesi Utara, yakni Kapet Manado Bitung, yang meliputi lima kabupaten/kota yakni, Kota Manado, Bitung, Tomohon, Kabupaten Minahasa dan Minahasa Utara.
Dalam presentasi disertasi ini, bupati mengangkat penelitiannya dengan tujuan untuk mengetahui apakah pengebangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung berpengaruh terhadap penyediaan infrastruktur transportasi di kawasan Manado-Bitung, bahkan Sulut pada umumnya.
Untuk mengetahui apakah pembangunan pelabuhan hub international Bitung berpengaruh terhadap penyediaan infrastruktur transportasi di kawasan Manado-Bitung, bahkan Sulut pada umumnya. Untuk mengetahui apakah pengembangan pelabuhan hub international dan pengembangan KEK Bitung berpengaruh terhadap aspek pengguna transportasi logistik di koridor jalan Manado-Bitung.
Selanjutnya, untuk mengetahui apakah pengembangan pelabuhan hub international dan pengembangan KEK Bitung berpengaruh terhadap arus lalu lintas barang di koridor jalan Manado-Bitung, dan untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengembangan KEK, pembangunan pelabuhan Hub International, arus lalu lintas barang dan pengguna transportasi logistik, serta penyediaan infrastruktur transportasi, apakah saling mempengaruhi satu dengan yang lainnya.
Pada kesimpulannya, lulusan sarjana teknik lulusan Fakultas Teknik Universitas Negeri Sam Ratulangi (Unsrat) Manado tahun 1987 dan master teknik ilmu perencanaan pengembangan wilayah Pasca Sarjana Unsrat Manado lulusan tahun 1999 ini dalam presentase disertasinya menyampaikan pengembangan KEK Bitung berpengaruh terhadap penyediaan infrastruktur transportasi sebesar 3,74 persen. 
Selanjutnya, pengembangan pelabuhan hub international berpengaruh terhadap penyediaan penyelesaian infrastruktur transportasi sebesar 14,51 persen. “Pembangunan pelabuhan hub international Bitung berpengaruh pada pengguna transportasi logistik sebesar 75,69 persen. Pembangunan pelabuhan hub international Bitung berpengaruh pada arus lalu lintas barang sebesar 18,17 persen, sedangkan khusus Bitung terhadap arus lalu lintas barang menunjukan bahwa pengembangan KEK Bitung berpengaruh terhadap arus lalu lintas barang sebesar 10,24 persen,” katanya.
Kemudian, pembangunan pelabuhan hub international Bitung menurutnya memberikan efek terbesar pada penyediaan infrastruktur transportasi sekaligus merupakan satu-satunya variabel yang mempunyai pengaruh terhadap pengguna transportasi logistik. Pengguna transportasi logistik dan pembangunan pelabuhan hub international Bitung memberikan efek terbesar pada arus lalu lintas barang.
Dimana dalam kesimpulannya, apa yang menjadi penelitiannya ini mempunyai efek yang sangat positif, khususnya bagi pemangku kepentingan. “Pembangunan Pelabuhan Hub International dan KEK Bitung, tidak hanya akan meningkatkan infrastruktur transportasi secara langsung, tapi juga tidak langsung. Tidak hanya mencipatakan arus lalu lintas transportasi, tapi juga arus logistik,” pungkas ayah tercinta Karlina, Desiree dan Rifky ini.
Ketua Sidang Dewan Penguji Yulvi Zaika, kemudian mengumumkan hasil ujian dan mengatakan bahwa kemampuan Bupati ROR sangat baik, sehingga menyatakan bahwa yang bersangkutan lulus dengan hasil sangat memuaskan.
Ketua Komisi Pembimbing Program Studi Teknik Sipil Lutfi Djakfar mengatakan, pihaknya memperlakukan semua mahasiswa sama, tidak membedakan karena dia pejabat atau bukan termasuk Bupati ROR. “Bupati telah berjuang sangat baik selama 10 tahun, sehingga akhirnya bisa menyelesaikan studi doktor ini dan akhirnya berhasil dinyatakan lulus. Jadi, saya dan semua menyampaikan banyak selamat dan sukses,” ungkapnya.
Pemkab Minahasa turut memberikan dukungan dan ucapan selamat kepada Bupati ROR yang telah menyandang gelar doktor teknik sipil. Diketahui, ujian disertasi ini turut disponsori PII, kabupaten dan provinsi.
Wakil Bupati Robby Dondokambey menyampaikan banyak selamat kepada bupati yang boleh meraih gelar yang didamba-dambakan selama ini. Kiranya bisa jadi berkat untuk masyarakat Sulut dan Minahasa secara khusus.
“Secara pribadi dan atas nama keluarga serta masyarakat mengucapkan banyak selamat kepada Bupati Royke O. Roring yang sudah berhasil mengikuti ujian dan resmi menyandang gelar doktor teknil sipil,” ungkap Dondokambey.
Turut hadir menyaksikan ujian ini, Danlanud Abdurahman Saleh Malang Kolonel Pnd Asley Paat bersama isteri, Kepala Kejaksaan Negeri Minahasa Rahmat Budiman Taufani, Ketua Pengadilan Negeri Tondano ST Iko Sudjatmiko, Asisten III Pemkot Batu Haerul Suriptartia, Sekretaris Daerah Minahasa Ronald Sorongan dan seluruh jajaran pejabat Pemkab Minahasa, Ketua Kawanua Jawa Timur Sugiono Rumambi, segenap anggota DPRD Minahasa, para camat dan hukum tua se-Kabupaten Minahasa, orang tua tercinta Bupati ROR Sofitje Waani, serta keluarga terdekat dan tamu undangan lainnya. (Tim Redaksi/Rofni Lolaen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *