Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – Ketua Komisi P/KB Sinode GMIM, Pnt Ir Maurits Mantiri MM, melantik penasehat P/KB dan penasehat Panji Yosua P/KB Sinode GMIM.
Diketahui pelantikan tersebut, dirangkaikan dengan Ibadah Rapat Koordinasi P/KB Sinode GMIM yang digelar di Jemaat Zaitun Palelon Wilayah Modoinding, Kabupaten Minahasa Selatan. Sabtu (30/4/2022).
Dikesempatan itu, Ketua P/KB Sinode GMIM, melantik salah satu toko GMIM yang saat ini menjabat sebagai Anggota DPD RI, Stefanus BAN Liow, yang diketahui memiliki sejuta pengalaman dalam hal pelayanan di Sinode GMIM.
Senator yang diketahui dekat dengan masyarakat kecil ini, dilantik oleh Ketua Komisi P/KB Sinode GMIM, menjabat sebagai Penasehat P/KB Sinode GMIM dan Penasehat Panji Yosua Pria/Kaum Bapa Sinode GMIM serta Penasehat P/KB GMIM Rayon Tomohon Periode Pelayanan 2022-2027.
Menurut, Ketua Komisi P/KB Sinode GMIM, Maurits Mantiri yang juga diketahui sebagai Wali Kota Bitung, mengatakan sangat dekat dengan sosok Stefanus BAN Liow.
Wali Kota Bitung ini, mengatakan selain sebagai pelopor pembentukan Panji Yosua, beliau sangat erat dengan pelayanan P/KB GMIM, melalui pengalamannya dalam kepelayanan di Komisi P/KB Sinode GMIM.
“Beliau pernah menjabat sebagai sebagai Ketua Komisi P/KB Sinode GMIM periode 2014 – 2018 dan pernah menjabat dua kali sebagai Sekertaris Komisi P/KB Sinode GMIM, periode 2005 – 2010 dan 2010 – 2014,” kata Maurits. Senin (2/5/2022).
Sementara itu, Stefanus Ban Liow yang sering disapa SBAN Liow, menyampaikan apresiasi dan berterima kasih kepada seluruh jemaat GMIM, atas kepercayaannya sebagai Penasehat P/KB Sinode GMIM dan Penasehat Panji Yosua P/KB Sinode GMIM.
“Ini merupakan amanah bagi saya, dan amanah ini akan saya jalankan sesuai apa yang kita kehendaki serta sesuai dengan kita harapkan bersama. Karena seperti perkataan firman Tuhan,” tandasnya.
Seraya memberikan motivasi, “Carilah dahulu Kerajaan Allah dan KebenaranNya, maka semuanya akan ditambahkan kepadamu serta jerih payah dalam pekerjaan Tuhan, tidak akan sia-sia,” pungkasnya.
Diketahui pelaksanaan Ibadah Rapat Koordinasi P/KB Sinode GMIM yang digelar di Jemaat Zaitun Palelon Wilayah Modoinding, Kabupaten Minahasa Selatan, dipimpin langsung oleh Ketua BPMS GMIM Pdt Dr Hein Arina.
Berikut nama-nama sejumlah pejabat yang menjabat Penasehat P/KB dan Panji Yosua Sinode GMIM antara lain;
Olly Dondokambey (Gubernur Sulut, Steven OE Kandouw (Wagub Sulut), Asiano Gammy Kawatu (Sekprov Sulut), Royke O. Roring (Bupati Minahasa), Franky Donny Wongkar (Bupati Minsel), James Sumendap (Bupati Mitra), Joune Ganda (Bupati Minut), Caroll AJ Senduk (Walikota Tomohon), Robby Dondokambey (Wabup Minahasa), Joke Legi (Wabup Mitra), Richard Sualang (Wawali Manado), Petra Rembang (Wabup Minsel), Stefanus BAN Liow (Anggota DPD RI/MPR RI). (***/ayw)