Sitaro  

Air Mata Sukacita Iringi Kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Sitaro

HARU: Bupati Sitaro, Chyntia Inggrid Kalangit, didampingi suami, Reinol Tumbio, berjabat tangan dengan masyarakat sambil menahan haru atas antusiasme mereka menyambut kedatangan pemimpin daerah di Pelabuhan Ulu Siau

 


SITARO (Gawai.co) –
Ribuan masyarakat menyambut kedatangan Bupati Sitaro, Chyntia Inggrid Kalangit, SKM, dan Wakil Bupati Heronimus Makainas, SE, MM, dengan penuh sukacita di Pelabuhan Ulu Siau, Kecamatan Siau Timur, Senin (03/03/2025).

Suasana haru menyelimuti penyambutan ini, di mana air mata kegembiraan tak terbendung, baik dari masyarakat maupun dari para pemimpin baru daerah tersebut.

BAHAGIA: Bupati Sitaro, Chyntia Inggrid Kalangit, dan Wakil Bupati, Heronimus Makainas, didampingi suami dan istri serta rombongan, menyapa masyarakat yang menyambut kedatangan mereka.

Sejak siang hari, masyarakat dari berbagai kalangan telah memadati pelabuhan. Mereka datang dengan semangat dan harapan besar menyongsong era kepemimpinan baru. Begitu kapal yang membawa Bupati dan Wakil Bupati bersandar sekitar pukul 14.43 WITA, sorak-sorai menggema di seluruh penjuru pelabuhan. Tangis bahagia pecah di antara pelukan dan lambaian tangan yang tak henti-hentinya mengiringi langkah sang pemimpin menuju daratan.

Setibanya di pelabuhan, Bupati Chyntia dan Wakil Bupati Heronimus disambut dengan prosesi adat khas Sitaro. Alunan musik Kalikitong mengiringi momen penuh makna ini, sementara kain batik khas daerah dikalungkan sebagai simbol penghormatan dan kebanggaan masyarakat terhadap pemimpin mereka.

 

PENUH BUDAYA: Bupati Sitaro, Chyntia Inggrid Kalangit, dan Wakil Bupati, Heronimus Makainas, disambut hangat dengan tarian tradisional Pelonihaka yang dibawakan para siswa sebagai ungkapan penghormatan dan sukacita

Semarak penyambutan semakin terasa dengan tarian Gunde dan Pelonihaka yang dibawakan oleh para perempuan dan siswa. Kedua tarian tradisional ini tidak hanya memperkaya nuansa budaya, tetapi juga menjadi simbol rasa syukur dan penghormatan bagi para pemimpin yang telah dipercayakan rakyat untuk membawa perubahan bagi Sitaro.

Bupati Chyntia tak kuasa menahan haru melihat besarnya antusiasme masyarakat. Matanya berkaca-kaca saat menerima sambutan yang begitu hangat. “Saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas sambutan luar biasa ini. Ini bukan sekadar perayaan bagi kami, tetapi juga bukti eratnya hubungan antara pemimpin dan masyarakat. Kami ada di sini untuk bekerja bersama rakyat,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Heronimus juga turut menyampaikan rasa syukur dan tekadnya untuk mengabdi. “Kepercayaan yang diberikan masyarakat akan kami jawab dengan kerja nyata. Kami mohon doa dan dukungan agar setiap langkah yang kami ambil membawa manfaat bagi daerah, menuju Sitaro Masadada (maju, sejahtera, damai, dan dasyat),” ujarnya dengan penuh semangat.

ANTUSIAS: Mobil Bupati Sitaro, Chyntia Inggrid Kalangit, dan Wakil Bupati, Heronimus Makainas, serta rombongan disambut meriah oleh masyarakat yang memadati sepanjang jalan

Setelah berinteraksi dan berjabat tangan dengan masyarakat, bupati yang didampingi suami, Reinol Tumbio, serta wakil bupati bersama istri melanjutkan perjalanan menuju Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di Kelurahan Bebali. Mereka menaiki kendaraan yang telah dihiasi kain berwarna kuning, putih, dan biru muda, yang melambangkan semangat baru bagi Kabupaten Kepulauan Sitaro.

Tampak, masyarakat yang mengikuti rombongan terlihat terus melambaikan tangan dan meneriakkan dukungan bagi pemimpin mereka. Beberapa di antaranya bahkan terlihat meneteskan air mata, menandakan betapa besar harapan yang mereka titipkan di pundak pasangan pemimpin ini.

Dengan penyambutan yang meriah dan penuh makna, kedatangan bupati dan wakil bupati menjadi titik awal babak baru bagi Kabupaten Kepulauan Sitaro. Bahkan, di bawah kepemimpinan “Chika Berani,” masyarakat pun optimistis bahwa daerah ini akan bergerak maju menuju masa depan yang lebih baik, sejalan dengan visi mereka, Sitaro Masadada. (dew)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *