Grand Final UNEXT 2021, ini Daftar Tim Peraih Gelar Juara

Editor: Martsindy Rasuh

TONDANO (Gawai.co) – UNEXT 2021 memasuki tahapan grand final yang berlangsung secara luring bertempat di hotel Wise Tomohon pada Jumat, (19/11).

Sesuai dengan jadwal, debat pertama yang dilaksanakan ialah Kompetisi Debat Mahasiswa Unima (KDMU) yang mempertemukan peserta dari tim Gelas Kosong, tim Matani, tim D Fakultas Ekonomi dan tim Farshi.

Perdebatan KDMU berjalan dengan baik, yang kemudian disusul dengan grand final Unima English Debating Competition (UEDC) yang di ikuti oleh tim Double M, tim Tea Time Party, tim Hogwarts dan tim Lunarian, masing-masing debat hanya berjalan satu ronde.

Proses perdebatan UEDC berjalan dengan baik, meski salah satu peserta dari tim Lunarian harus mengikuti secara online karena berada di luar negeri.

Setelah proses debat usai, dewan juri diberikan kesempatan untuk melakukan penilaian dan memutuskan tim mana yang akan meraih gelar juara UNEXT 2021.

Setelah melalui proses penilaian, dewan juri akhirnya mengumumkan tim yang berhasil meraih gelar juara di ajang UNEXT 2021

Untuk KDMU juara 4 diraih oleh tim Matani, juara 3 tim Farshi, juara 2 tim D Fakultas Ekonomi, dan juara satu berhasil diraih oleh tim Gelas kosong.

Sedangkan untuk UEDC, tim Double M harus puas dengan raihan juara 4, sedangkan untuk juara 3 adalah tim Tea Time Party, juara 2 adalah tim Hogwarts dan juara 1 berhasil disabet tim Lunarian.

“Semoga semua peserta dapat terus termotivasi untuk mengembangkan potensi debat mereka dan tahun depan dapat mengikuti KDMI, NUDC, bahkan turnamen debat diluar Universitas hingga ke tingkat Nasional,” ungkap ketua panitia Angely Christia Sumendap. (Maher Kambey)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *