BPBD Terus Edukasi Warga Tentang Protokol Kesehatan

Kaban BPBD saat membagikan hand sanitizer pagi pengguna kendaraan.

Editor: Jhonli Kaletuang

MANADO (Gawai.co)- Pemerintah Kota Manado terus melakukan upaya pencegahan, tindakan dan edukasi terkait pandemi covid-19. Edukasi menjadi hal yang sangat penting untuk membuat masyarakat semakin mengetahui dan paham tentang protokol kesehatan untuk pencegahan penularan corona.

“Meskipun kasus covid-19 di Kota Manado sudah alami penurunan, kita tetap sosialisasi protokol kesehatan, juga lakukan pembagian masker, hand sanitizer, dan sabun batangan. Hal ini penting karena kita tidak tahu sampai kapan virus covid-19 ini,” terang Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Manado Peter Eman, Kamis (28/10).

Pembagian hand sanitizer untuk warga

Dia menghimbau kepada seluruh masyarakat yang belum memperhatikan pola hidup sehat bisa berubah. Dengan memakai masker, menjaga jarak dan sering cuci tangan memakai sabun dapat mencegah penyebaran virus corona.

“Sasaran kita saat ini tempat umum, taman, pasar, pengguna kendaraan, anak sekolah dan beberapa tempat, semoga warga masyarakat memperhatikan anjuran pemerintah,” lanjutnya.

Sementara itu, bagi warga yang terus memperhatikan protokol kesehatan, Eman sangat mengapresiasi, karena sudah menjadi life style masyarakat saat ini.

“Terima kasih kepada masyarakat yang hari ini sudah semakin peduli protokol kesehatan, semakin mengerti arti pentingnya sehat,” terangnya.

Nampak, dalam sosialisasi protokol kesehatan, pembagian masker, hand sanitizer, dan sabun batangan, masyarakat begitu antusias ketika ditemui oleh tim dari BPBD.

Tak lupa juga, BPBD terus meingatkan warga terkait dengan program Walikota dan Wakil Walikota Manado tentang Vaksinasi bagi warga , karena dengan ikut vaksinasi meminimalisir terpapar covid-19. (Tim Gawai).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *