Bolmut  

Penjabat Bupati Sirajudin Lasena Dinobatkan Sebagai Tokoh Peduli Pers oleh PWI Sulut

(Foto/Doc) Sekertaris PWI Sulut Merson Simbolon saat menyerahkan penghargaan kepada Pj Bupati Bolmut Sirajudin Lasena.

Pewarta : Rendi Pontoh
Editor : Martsindy Rasuh

Bolmut, (Gawai.co) — Pada momen Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) ke 17. Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Utara (Sulut) menobatkan Penjabat (Pj) Bupati Bolmut, Sirajudin Lasena, sebagai tokoh peduli pers.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Sekretaris PWI Sulut, Merson Simbolon, di Kantor Bupati Bolmut, Rabu (23/5/2024).

Dalam siaran pers, Merson Simbolon menyatakan penghargaan ini diberikan berdasarkan sepuluh kriteria yang telah dipenuhi oleh Pj Bupati Bolmut ini.

“Kami melihat Sirajudin Lasena, sangat berperan aktif dalam memajukan wartawan di daerah ini. Sebagai contoh, beliau telah siapkan Sekretariat PWI disini, sehingga pemberian tersebut patut di apresiasi, dan sebagai wujud kepeduliannya sehingga kami memberikan penghargaan,”kata Merson.

Sekretaris PWI Sulut itu juga mengungkapkan, beberapa kepala daerah di Bolaang Mongondow Raya (BMR) telah dianugerahi penghargaan serupa.

“Kemarin, mantan Penjabat Bupati Bolmong, Limi Mokodompit, telah dianugerahi hal yang sama oleh kami PWI Sulut. Harapan saya, ke depan akan ada pimpinan daerah lain yang mendapatkan anugerah yang sama seperti Penjabat Bupati Bolmut ini,” tambahnya.

Penghargaan itu menandakan pengakuan atas upaya dan komitmen Sirajudin Lasena, dalam mendukung perkembangan dan kemajuan pers di daerah ini. Dukungan tersebut dapat mendorong peningkatan profesionalisme dan kualitas jurnalisme di Bolmut, serta memperkuat hubungan antara pemerintah daerah dan media massa. (rp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *