Bitung  

Support Pelayanan Kesehatan, TP PKK Pusat Sambangi Kota Bitung

Ketua Umum TP PKK Pusat, Ny Tri Tito Karnavian. (Foto: Istimewa)

Editor/Pewarta: Alfondswodi

BITUNG (Gawai.co) – Tingkatan pelayanan kesehatan masyarakat, Ketua Umum TP PKK Pusat, Ny Tri Tito Karnavian bersama rombongan sambangi Kota Bitung, sebagai terbaik satu dilomba Posyandu Flamboyan tingkat Provinsi Sulut.

Menurut Ketua Umum TP PKK Pusar, Posyandu Flamboyan merupakan salah satu Posyandu percontohan yang berprestasi dalam memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

Selain itu, kata Ny Karnavian Posyandu Flamboyan Kota Bitung, juga menjadi juara pertama atau Pelaksana Terbaik I Lomba Posyandu kategori kota pada lomba PKK tingkat Provinsi Sulut tahun 2021.

“Hari ini kita ada di Posyandu Flamboyan, ini merupakan salah satu program dari Pokja IV yaitu pelayanan kesehatan dan juga memajukan kesehatan masyarakat khususnya kepada ibu-ibu hamil dan anak balita, para orang tua, dan mungkin bisa ditingkatkan juga kepada remaja,” kata Ketua Umum TP PKK Pusat. Senin (1/8/2022).

Lebih lanjut, dia mengimbau, pengelola Posyandu harus memberikan pelayanan secara totalitas, bukan hanya dari hati tetapi juga berbagai upaya, baik materi, tenaga, pikiran, dan lain-lain. Tri mengapresiasi peran kader PKK di Kota Bitung yang terus bersemangat dalam melakukan kerja pengabdian diri kepada masyarakat.

“Ini merupakan suatu kesempatan bagi kita semua untuk memajukan Kota Bitung dan sebetulnya juga memajukan masyarakat di Kota Bitung melalui program-program PKK. Kita tahu semua PKK mempunyai 10 program PKK yang mana semuanya mencakup segala lini kehidupan masyarakat,” tandas Ny Karnavian.

Seraya menyampaikan, “Terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulut dan Tim Penggerak PKK Sulut dan Kota Bitung serta segenap masyarakat Kota Bitung karena telah memberikan atensi yang cukup baik kepada kami,” pungkas Ketua Umum TP PKK Pusat.

Di kesempatan itu, rombongan TP PKK Pusat juga menyerahkan bantuan secara simbolis meliputi berkas administrasi kependudukan (KK, Akta Kelahiran, Akta Kematian, KIA, KTP, Akta Perkawinan); penyerahan bantuan intervensi penanganan stunting; penyerahan tumbler dan alat tulis kepada perwakilan siswa sekolah; serta penyerahan hadiah lomba PKK (Kategori Tertib Administrasi PKK, PAAREDI, UP2K, Aku Hatinya PKK, PHBS, dan Posyandu).

Hadir dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri dan Wakil Wali Kota, Hengky Honandar, Pj Sekda Kota Bitung, Rudy Theno, Ketua TP PKK Kota Bitung, Ny Rita Mantiri Tangkudung, Sekertaris TP PKK Kota Bitung, Ny Ellen Honandar Sondakh, Ketua DWP Kota Bitung Nurjaya Theno Munarwin, Ketua Bhayangkari Kota Bitung Gita Alam Kusuma, dan para kader PKK yang terlibat serta Sekretaris 2 TP PKK Provinsi Sulut Alprest Momongan beserta jajarannya. (*/ayw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *