Bitung  

Maurits Mantiri Hadiri Pelaksanaan Rakernas GAMKI di Kota Bitung

Pelaksanaan Rakernas GAMKI digelar diruangan SH Sarundajang kantor Walikota Bitung. (Ist)

BITUNG (Gawai.co) – Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) melakukan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) diwilayah Kota Bitung.

Rakernas GAMKI tersebut digelar di ruangan SH Sarundajang, kantor Walikota Bitung, yang dihadiri oleh kader dan pengurus GAMKI se-Indonesia yang berlangsung selama 3 hari sejak, Kamis 28 hingga 30 Oktober 2021.

Walikota Bitung, Maurits Mantiri pada kesempatan tersebut, menghadiri dan membuka pelaksanaan Rakernas GAMKI. Dan di kesempatan yang sama pula, Maurits mengucapkan selamat datang dan selamat menjalankan Rakernas bagi pengurus dan kader serta simpatisan GAMKI.

“Atas nama pemerintah Kota Bitung, Pribadi dan Masyarakat. Kami mengucapkan selamat datang kepada pengurus, Kader dan Simpatisan GAMKI” ucap Maurits.

Lanjutnya, “Ini merupakan kehormatan bagi kami selaku Pemerintah dan masyarakat Kota Bitung, sekaligus kebahagiaan bagi kami dapat menerima saudara-saudari di kota kami” ucapnya.

Di kesempatan yang sama pula, Maurits Walikota Bitung mengajak Panitia dan seluruh peserta Rakernas GAMKI, untuk dapat menerapkan protokol kesehatan.

“Harapannya kita dapat terus menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Di mana hingga saat ini, kita semua masih terus berperang melawan penyebaran pandemi covid-19” tandasnya.

Selain itu, Maurits menambahkan kiranya pelaksanaan Rakernas GAMKI, dapat berjalan sesuai dengan harapan kita bersama.

“Kiranya dalam Rakernas ini dapat memberikan hasil yang positif dalam meningkatkan kualitas dan eksistensi GAMKI, dalam mengimplementasikan pengabdian organisasi kepemudaan dan niali-nilai kekristenan” pungkasnya.

Turut hadir dalam pelaksanaan pembukaan Rakernas GAMKI, dihadiri; Ketua Umum DPP GAMKI, Bpk Willem Wandik; Sekertaris Umum DPP GAMKI,Bpk Sahat Martin P Sinurat Beserta Pegurus; Ketua Umum DPD Sulut, Ibu yowanda Yonggara; Ketua Umun DPC Bitung, Bpk daniel Saleletang; Ketua Umum panitia Rakernas; Bpk Geraldi Mantiri; Anggota DPRD Bitung, Bpk Nabsar Badoa; Anggita DPRD Sulut, Bpk Nick Adicipta Lomban; Unsur Fokopimda Yang mewakili. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *