Ilustrasi perkiraan cuaca. (ist)
Editor: Tim Gawai
BITUNG (Gawai.co) – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui Stasiun Meteorologi Maritim Bitung, menginformasikan kondisi terkini terkait dengan perkembangan cuaca, Selasa (13/4).
Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Bitung, Ricky Daniel Aror, S.Si., M.Si. saat dikonfirmasi melalui pesan elektronik whatsapp menyampaikan, kondisi terkini dan perkiraan cuaca serta peringatan dini atas lembaganya.
Terdapat empat poin terkait dengan kondisi cuaca yang melanda wilayah Indonesia bagian timur dan di khususkan wilayah Sulawesi Utara.
“Sirkulasi sistem tekanan rendah sebesar 1008 hPa diwilayah Utara Papua dan pergerakan angin darah arah Barat Daya hingga Barat Laut masih terjadi dengan kecepatan rata-rata 06-15 knot,” tulis Ricky.
Dirinya melanjutkan, awan-awan konfektif terus terbentuk di daerah pertemuan massa udara diwilayah Utara Sulawesi, Maluku Utara dan Utara Papua.
Selain itu, aktivitas gelombang dengan kategori rendah terus terbentuk di perairan kepulauan Sangihe dan Talaud serta Laut Maluku bagian Utara.
Menurut Ricky, Sistem Tekanan Rendah di utara Papua saat ini, diprakirakan akan mengalami penurunan tekanan dan berpeluang menjadi Badai Tropis.
“Kecepatan angin cenderung meningkat secara bertahap hingga puncaknya pada 18 April 2021. Dan akan terjadi hujan dengan intensitas Ringan hingga Sedang pada pekan depan serta kemungkinan akan terjadi peningkatan gelombang laut dan diperkirakan puncaknya pada 18 April 2021,” katanya.
Dirinya pun menghimbau agar supaya masyarakat dapat mewaspadai akan perubahan cuaca saat ini.
“Masyarakat diharapkan mewaspadai akan terjadinya hujan yang disetai petir yang bisa terjadi dibeberapa hari kedepan,” ujar Ricky.
Tak hanya hujan dan petir namun, Ricky menyampaikan cuaca kali ini akan disertai dengan angin kencang dan gelombang tinggi bahkan dapat mencapai hingga 4.0m sampai 6.0m.
“Kemungkinan terbesar akan adanya ancaman banjir pesisir yang dapat terjadi pada saat yang bersamaan dengan fase pasang air laut,” tandasnya.
Seraya menambahkan, “untuk informasi diharapkan masyarakat dapat mengupdate informasi perkiraan cuaca resmi melalui kanal komunikasi yang telah terverifikasi oleh BMKG,” pungkasnya.
Kanal Resmi BMKG yang telah terverifikasi; akun Instagram: @infoBMKG, akun Twitter: @stamarbitung dan website: www.bmkg.go.id atau www.maritim.bmkg.go.id.
(Tim Gawai)