Pemkab Sitaro Gelar Safari Ramadhan di Tiga Pulau

Suasana pelaksanaan Safari Ramadhan Pemkab Sitaro. (Foto: ist)

Editor: Martsindy Rasuh
Pewarta: Frans Kasumbala

SITARO (Gawai.co) – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) kembali menunjukkan perhatian kepada warga muslim dengan melaksanakan Safari Ramadhan di tiga pulau.

Kegiatan ini dihadiri langsung Bupati Evangelian Sasingen bersama Wakil Bupati Jhon Palandung, rombongan mengunjungi tiga masjid berbeda yakni Al Jihad di Siau, Al Hidaya di Tagulandnag dan al Hikmah di Biaro, selama sepekan.

Sesuai pantauan, Bupati Sitaro Evangelian Sasingen didampingi Wakil Bupati Jhon Palandung juga menyerahkan bantuan kepada pengurus Badan Takmirul Masjid (BTM) untuk dikelolah.

Safari Ramadhan tidak pernah dilewatkan pimpinan daerah selama menjalani bulan puasa, kegiatan ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian serta upaya untuk terus memupuk silaturahmi sehingga sinergitas antara warga muslim dan pemerintah terus terjaga. “Ini sebagai bentuk silaturahmi sehingga hubungan baik ini terus terjaga,” ungkap Sasingen.

Lebih lagi, menurut Sasingen dalam menjalankan ibadah puasa bukan hanya tentang menjaga lapar, haus dan hawa nafsu, tetapi lebih memperdalam iman ketakwaan.

“Saya selalu merindukan bulan Ramadhan karena disini warga saya umat muslim tidak hanya menahan lapar dan haus, tetapi lebih pada menumbuhkan iman ketakwaan mereka, untuk menjadi lebih baik,” kata Sasingen.

Bupati Sitaro Evangelian Sasingen juga mempertegas bahwa di negeri 47 pulau tidak mengenal mayoritas atau minoritas terbanyak atau sedikit. Bagi wanita kelahiran Tobelo ini sekecil apapun ketika berada di Sitaro, semua akan jadi keluarga besar. “Sekecil apapun itu kita adalah keluarga besar karena itu kita wajib saling menjaga dan saling menghargai,” ungkapnya.

Ketua BTM di Masjid Al Hidayah Tagulandang Abdul Kadir Ayuba mengaku bangga juga senang dengan kunjungan pimpinan daerah bersama semua rombongan yang sudah berbagi di bulan puasa ini.

“Kami tentu berbangga, meski harus menyebrangi pulau, pimpinan daerah terus bisa berbagi dan berbuka puasa bersama kami di bulan suci ramadhan ini,” Kata Abdul.

Senada, Ketua Panitia Hari Besar Islam Harto Hemeto mengungkapkan meskipun warga muslim disini bukan yang terbanyak tapi terus menjadi perhatian dari pemerintah setempat.

“Kami tentunya berterima kasih dan bangga karena pimpinan daerah (bupati dan wakil bupati) terus memperhatikan kami, mau mengunjungi dan memberi semangat dalam kami menyambut hari kemenangan,” ucap Hemeto. (Advertorial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *