Warna-Warni ‘Opening Ceremony’ Lembeh Strait International Choir Festival

Editor/Pewarta: Alfondswodi

BITUNG (Gawai.co) – Opening Cremony Lembeh Strait International Choir Festival, dipenuhi warna-warni keceriaan. Kamis (5/10/2023).

Kegiatan tersebut, dihadiri oleh Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri didampingi Ketua Tp-PKK Kota Bitung, Ny Rita Mantiri Tangkudung serta dihadiri para Kepala Perangkat Daerah Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung.

Selain itu pula dihadiri unsur Forkopimda serta dihadiri para Juri International dan lokal, serta dihadiri para peserta Lembeh Strait International Choir Festival.

Bertempat di lapangan Kantor Walikota Bitung, Maurits Mantiri menyampaikan, apresiasi dan terima kasih kepada para pengagas kegiatan Lembeh Strait International Choir Festival, yang telah memiliki Kota Bitung, sebagai tempat pelaksanaan kegiatan tersebut.

“Terimakasih kepada Tuhan karna sudah mempertemukan kita di tempat ini dengan tubuh yang sehat diberkati, kemudian kepada kalian semua yang sudah datang menghadiri dan mengikuti kegiatan di Kota Bitung,” kata Maurits saat menghadiri gala dinner bersama para peserta dan juri. Rabu (4/10/2023) malam.

Dirinya pun menyampaikan terima kasih kepada, Direktur Artistik, Tommyanto Kandisaputra dan Direktur Pelaksana, Indra Kurniawan Salama dan para Juri serta Konduktor.

“Selamat datang dan selamat bertanding, terlebih khusus kepada para peserta Jeju Ladies Choir dari Korea Selatan yang telah turut serta berpartisipasi di kegaitan Lembeh Strait International Choir Festival di Kota Bitung,” kata Maurits.

Seraya menambahkan, “I want to tell, Thank you very much God will bless for everybody to make our City and Thank you,” ucap Walikota Bitung dihadapan para Juri dan peserta Lembeh Strait International Choir Festival. (ayw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *