Gelar Media Ghatering, Ketua KPU Albertien Pijoh: Insan Pers Sebagai Corong Tahapan Pemilu

Editor/Pewarta: Jory Wenur

TOMOHON (Gawai.co) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon menggelar kegiatan Media Gathering bersama Insan Pers Kota Tomohon, bertempat di Grand Master Resort Kelurahan Kakaskasen Satu Kecamatan Tomohon Utara.

Media Ghatering bersama Insan Pers tersebut dibuka oleh Ketua KPU Kota Tomohon Albertien V. Pijoh, Rabu (13/12/2023).

Dalam kegiatan tersebut, KPU Kota Tomohon menghadirkan nara sumber akamedisi sekaligus senior dalam kepemiluan, Karel Najoan.

Ketua KPU Tomohon mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk menunjang suksesnya pemilu serentak 2024 nanti, serta menjalin kebersamaan dengan insan pers sebagai corong KPU dalam menyebarkan informasi mengenai tahapan-tahapan Pemilu 2024 mendatang kepada masyarakat.

“Saat ini kita sedang fokus pada tahapan kampanye yang sudah dimulai pada tanggal 28 November 2023 dan akan berakhir pada 10 Februari 2024,” tutur Pijoh.

Vierna Pijoh sapaan akrabnya melanjutkan “Dalam masa kampanye ini, pihaknya sementara melaksanakan rekrutmen KPPS untuk disebarkan pada 700 TPS reguler plus 1 TPS khusus di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Tomohon.

Saya meminta insan pers di Kota Tomohon, mengawal setiap tahapan pemilu yang sementara berlangsung, sehingga masyarakat dapat mengetahuinya demi suksesnya pemilu serentak tahun 2024,” pungkas Ketua KPU Kota Tomohon itu.

Turut hadir Komisioner KPU Kota Tomohon Rojer Datu, Deisy Soputan, Youne Simangunsong, Arinny Polii serta Staf Sekretariat KPU Kota Tomohon. (Jor/FJT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *