Siap Verifikasi KLA, Kepala DP3A Harap Minut Dapat Hasil Maksimal

Kepala DP3A Drs. Aldrin I.E. Posumah. (Foto: Edwin/Gawai.co)

Editor/Pewarta : Edwin Bawole

MINUT (Gawai.co) – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Minahasa Utara (Minut), berupaya maksimal mempersiapkan verifikasi Kabupaten Layak Anak (KLA) dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Anak (KemenPPPA) dan DP3A Provinsi Sulut, yang rencananya berlangsung, 13 Juni 2022 mendatang.

Dalam persiapan itu, DP3A Minut menggelar rapat koordinasi (Rakor) gugus tugas KLA di aula Kantor Bupati Minut Rabu, (8/6/2022). Kepala DP3A Drs. Aldrin I.E. Posumah menyampaikan, untuk kehadiran dari KemenPPPa nanti terundang Bupati, Forkopimda, Pimpinan OPD, Camat, Lurah dan Kepala Desa.

Nantinya, semua pihak terkait, yang ter undang akan ada diwawancara. Menurutnya, hasil dari pertemuan lalu dengan pihak Kementrian, data dari semua OPD sampai Kecamatan, Kelurahan dan Desa yang masuk nilainya 831.

“Kemudian penilaian administrasi pertama, turun ke 700 lebih. Setelah diverifikasi turun lagi menjadi 526. Posisi terakhir daerah kita 526,” tutur Aldrin Posumah.

Lanjut Aldrin, untuk batas penilaian adalah 500. Jika pertanyaan dari Kementrian nanti bisa dijawab, nilainya akan naik. Tetapi kalau tidak bisa menjawab, nilai pasti turun.

Kata dia, jika nantinya turun dibawah 500, maka dipastikan kita tidak lolos verifikasi. Jadi, tahun depan akan berjuang lagi. Meski begitu, ia berkeyakinan Bupati dan Ketua TP-PKK Minut, akan sanggup menjawab hingga nilai itu akan naik lagi. “Saya yakin bupati dan Ketua TP-PKK mampu menjawab setiap pertanyaan dari kementrian,” tutupnya. (Edwin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *