Bitung  

Bitung ‘Darurat Panahwayer Netizen Minta Team Tarsius Kembali Diaktifkan

Ilustrasi foto

Editor/Pewarta: Alfondswodi

BITUNG (Gawai.co) – Aksi premanisme disejumlah wilayah di Kota Bitung, pada dua pekan ini terjadi lonjakan tinggi. Selasa (27/2/2024).

Pasalnya, dalam pantauan awak media, melalui kanal media sosial, warga netizen ramai memposting kejadian kerawanan Kamtibmas, dalam semalam terjadi dua bahkan tiga lokasi berbeda di sejumlah wilayah Kota Bitung, secara bersamaan dengan jelang waktu kurang dari 2 hingga 3 jam.

Bahkan informasi terakhir, pada Senin 26 Februari 2024, sekitar pukul 21:45 WITA, terjadi tawuran antara dua kelompok anak muda, di wilayah Kelurahan Bitung Tengah, Kecamatan Maesa.

Beruntungnya dalam kejadian itu, tidak ada korban jiwa dan pihak Kepolisian pasca kejadian langsung berada di lokasi dan melakukan berbagai pendekatan persuasif kepada warga di sekitar TKP.

Atas kejadian itu, salah satu warga meminta kepada jajaran Kepolisian untuk mengaktifkan kembali Team Tarsius dalam kerja-kerja menjaga Kamtibmas di Kota Bitung.

“Bitung so rawan, so musti kase aktif ulang tim Tarsius. Dulu waktu tim tarsius aktif aman mu bajalan di Bitung, sekarang so tako so banyak kejadian panah wayer atau busur panah besi yang didesain khusus,” ucap salah satu warga dengan mengunakan bahasa Manado.

Bahkan, dalam postingan di kanal media sosial, ramai warga netizen meminta kepada pihak kepolisian untuk mengaktifkan kembali Team Tarsius.

Kasi Humas Polres Bitung, IPTU Iwan Setyabudi, saat dikonfirmasi mengatakan, jika team tarsius hingga kini masih aktif dan masih melakukan kerja-kerja di lapangan terkait dengan operasi Kamtibmas di Kota Bitung.

“Teamnya masih ada, namun nama sudah berganti menjadi Team Resmob Persisi dan hingga kini masih aktif menjalankan operasi menjaga kamtibmas di Kota Bitung,” tandasnya saat di konfirmasi melalui pesan WhatsApp. (ayw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *