Pewarta/editor : Martsindy Rasuh
TONDANO (Gawai.co) — Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa Dr Lynda Deisye Watania MM, M,Si, membuka sekaligus memberikan materi pada Sosialisasi Penguatan Kelembagaan kemasyarakatan Kelurahan, sebagai Mitra Kerja Lurah yang ada di Kelurahan Tataaran 1 Kecamatan Tondano Selatan.
Kegiatan sosisliasi Penguatan Kelembagaan kemasyarakatan Kelurahan ini berlangsung di Aula Kantor Kelurahan Tataaran 1, Senin (3/6/2024) pagi.
Dalam penyampaian Watania, dia meminta keikutsertaan seluruh lembaga kemasyarakatan untuk membantu tugas pokok dan fungsi (tupoksi) pemerintah kelurahan dalam bidang pemerintahan pembangunan dan pelayanan kemasyarakatan di Tataaran I.
“Lembaga kemasyarakatan memiliki peran yang sangat penting, sebab mereka menjadi tempat bagi warga untuk berinteraksi, berkolaborasi dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” katanya.
Dia menambahkan masyarakat dan pemerintah yang ada di kelurahan tataaran 1 adalah masyarakat yang mendukung kebijakan program pemerintah dalam pelaksanaan pilkada 2024 nanti.
“Kepada para tokoh masyarakat agar bisa memberikan kenyamanan serta memberikan informasi strategis yang sifatnya penting bagi warga. Selain itu, dapat mendorong masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada secara bertanggung jawab,” tandasnya.
Turut hadir dalam sosialisadi tersebut, Camat Tondano Selatan Drs Joris Tumilantouw, Staf Khusus Bupati bidang Kesejahteraan dan Pemerintahan Frangky Mewengkang, SIP, Sekcam Margaretha Lidya Pelealu, SSTP, MAP, Lurah Tataaran I ibu Deiby Lensun, SS, MAP, Kasie Pemerintahan Mauna J Rengkuan, serta para Perangkat Kelurahan dan Tokoh Masyarakat. (Mrt)