Perintisan Jalan Pertanian Program TMMD ke-111, Memasuki Tahap Finishing

Satu unit alat berat saat sedang melakukan pekerjaan finishing perintisan jalan pertanian. (Ist)

BITUNG ( Gawai.co) – Karya Bhakti TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111, Kodim 1310/Bitung bekerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung yang digelar di wilayah Kelurahan Kumersot, Kecamatan Ranowulu, melalui program pekerjaan fisik maupun non-fisik. Rabu (30/06).

Salah satu, pekerjaan fisik berupa Perintisan Jalan Pertanian dengan jarak kurang lebih 4.250 meter dengan lebar jalan sekitar 6 meter, kini sudah memasuki tahapan finishing.

Dalam patauan awak media, para personil Satuan Tugas (Satgas) TMMD bersama warga bahu-membahu melakukan pekerjaan, agar prosesnya cepat selesai serta manfaatkan oleh warga disekitar.

Komandan Satuan Setingkat Kompi (DAN-SSK) Satgas TMMD ke-111, Lettu Julen T Kasiaheng, saat ditemui di Posko TMMD ke-111, dihalaman Kantor Lurah menyampaikan progress pekerjaannya.

“Saat ini pekerjaan perintisan jalan pertanian, fisiknya sudah selesai dan telah tembus bahkan sudah melampui dari titik yang telah di tentukan” ujar DAN-SSK Satgas TMMD ke-111.

Lanjutnya, “Namun pekerjaannya masih terus dilakukan oleh personil Satgas, dimana ada sejumlah titik harus dilakukan perbaikan karna terjadi longsor” ujarnya kembali.

Seraya menambahkan, “Kami pastikan pekerjaannya akan rampung sesuai dengan estimasi waktu sesuai dengan rencana” pungkas Lettu Julen T Kasiaheng.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *