Kantor Walikota Bitung. (Ist) |
Editor: Redaksi Gawai.co
BITUNG (Gawai.co) – Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, kini membuka Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Berdasarkan penetapan Keputusan Menteri nomor 390 tahun 2021, Pemerintah Kota mendapatkan kouta 402 CPNS di tahun anggaran 2021.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya (BKPSDM) Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung, Steven Suluh.
Menurutnya, total kouta CPNS Pemkot Bitung meliputi.
“Sebanyak 299 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) dan sebanyak 63 Bidang Kesehatan serta 40 di Bidang Teknis,” ujarnya. Rabu (19/05).
Suluh melanjutkan, formasi bagi CPNS Pemkot Bitung tahun anggaran 2021, sudah melalui proses kajian dan analisis beban kerja perangkat daerah.
“Pengumumannya akan pelaksanaan CPNS di Kota Bitung akan segera di umumkan. Dan akan mengatur pelaksanaan rekrutmennya sesuai dengan kebutuhan,” pungkasnya. (***/Alfondswodi)