Miliki Pimpinan Daerah dan Walikota Pemikir Global serta Kreatif, KEK Kota Bitung Bakal Terealisasi Cepat dan Tepat

Rombongan Menteri Investasi / BKPM RI usai mengunjungi Pelabuhan TPB diwilayah Kecamatan Aertembaga - Kota Bitung. (Doc.Foto: Gawai.co)

BITUNG (Gawai.co) – Menteri Investasi dan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI, Bahlil Lahadali bersama dengan rombongannya didampingi oleh Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) saat melakukan Kunjungan Kerja di disejumlah wilayah di Kota Bitung.

Kunjungan Menteri Investasi dan BKPM RI bersama Gubernur Sulut, saat menyambangi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Kota Bitung diwilayah Kecamatan Matuari, dijemput  langsung oleh Walikota Maurits Mantiri dan Wakil Walikota Hengky Honandar bersama Jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung.

Selain kunjungan di KEK Kota Bitung, rombongan Menteri juga berkesempatan mengunjungi kawasan Pelabuhan Terminal Petikemas Bitung (TPB) diwilayah Kecamatan Aertembaga – Kota Bitung. Sabtu (12/06).
Menurut, Menteri Investasi dan BKPM RI, Bahlil Lahadali saat di wawancara oleh sejumlah wartawan dikawasan Pelabuhan TPB, Dirinya menyampaikan akan melakukan segera menindaklanjut pelaksanaan proses pelaksanaan KEK Kota Bitung.

“Proses pelaksanaan KEK Kota Bitung, akan segera dilakukan setelah kembali ke Jakarta saya akan segera berkoordinasi dengan Menteri Perdagangan untuk mempercepat pekerjaan dan realisasi akan KEK di Kota Bitung ini” ujar Menteri Investasi dan BKPM RI.

Menteri Investasi / BKPM RI bersama rombongan saat diwawancarai oleh sejumlah awak media usai melakukan kunjungan dan pemantauan Pelabuhan TPB. (Doc Foto: Gawai.co)

Dirinya melanjutkan, tugas dari Kementerian Investasi adalah bagimana mencari tenornya, dan untuk saat ini sudah ada dua investor yang bakal berinvestasi di Kota Bitung.

“Pasti akan banyak lagi investor yang bakal berinvestasi, karna sesuai dengan pantauan tadi sejumlah inflastruktur penunjang akan KEK di Kota Bitung, sudah sangat bauk dan lengkap apalagi dengan didukungnya dengan jalur transportasi darat melalui jalur tol serta dengan tersedianya jaringan listrik di wilayah KEK” ujar Bahlil.

lanjutnya, “Saya meyakinnya dengan memiliki Pimpinan Daerah yang berpikir Global serta Walikota yang kreatif pasti pelaksanaannya bakal cepat dan tepat” tandasnya.

Saat disentil terkait dengan optimisme akan pembangunan inflastruktur di Sulawesi, khusunya di Kota Bitung, Dirinya menyampaikan sebagai orang timur, selalu mempertahankan budaya optimis kalau tidak kita bakal mati dengan optimis di kampung sendiri.

“Sesama anak timur kita harus selalu optimis, dikampung saja mau mati harus optimis” canda Bahlil sebelum melanjutkan perjalanan bersama rombongan kembali ke Kota Manado.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *