Bupati Minahasa Royke O. Roring saat menanam jagung jenis JH 37. (ist)
Editor: Tim Gawai
TONDANO (Gawai.co) – Bupati Minahasa Royke Octavian Roring bersama Ketua KTNA Minahasa Fenny Ch. Roring-Lumanauw mengikuti kegiatan penanaman perdana tanaman benih jagung jenis JH 37 dari Kelompok Tani Esa Genang Leleko Kecamatan Remboken di Perkebunan Kaima Desa Leleko, Jumat (27/11).
Kegiatan yang digelar dengan menerapkan protokol kesehatan covid 19 dan dibuka dengan doa yang dipimpin oleh Gembala GPDI Betlehem Perum Leleko Pdt Ronny Tumimomor.
Dalam sambutan bupati menyampaikan, agar petani Esa Genang dapat maksimalkan penanaman ini sehingga membawa dampak yang sangat besar bagi masyarakat maupun petani, dan juga semakin meningkatkan kesejahteraan perekonomian yang ada di Kabupaten Minahasa.
“Pemerintah Kabupaten Minahasa terus berupaya memberikan perhatian pada peningkatan kualitas dan kuantitas produksi padi maupun jagung,” ungkap bupati.
“Kami pun mengingatkan untuk selalu mendukung program-program pemerintah demi kesejahteraan kita semua,” sampainya.
Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis dari pemerintah Kabupaten Minahasa berupa bibit jagung JH 37 kepada kelompok tani Esa Genang Desa Leleko Kecamatan Remboken.
“Saya berharap kiranya bantuan yang telah diberikan bisa terus menggenjot sektor pertanian dan hasil produksi bagi kelompok tani guna peningkatan produksi pangan yang ada di Kabupaten Minahasa,” terangnya.
Dirinya mengingatkan untuk menerapkan protokol kesehatan dengan selalu menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran covid 19. (Tim Gawai)