Sulut  

Bank Indonesia mengkampanyekan Festival Ekonomi Syariah Sulut 2022

Festival Ekonomi Syariah Sulawesi Utara 2022 (foto ist)

MANADO (Gawai.co) – Kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia melibatkan lebih dari 40 peserta UMKM yang terdaftar pada giat Festival Ekonomi Syariah Sulawesi Utara 2022 atau yang disebut Road to FIESyar, di kawasan Megamas, Manado (01/04/2022).

Arbonas Hutabarat selaku kepala perwakilan Bank Indonesia di Sulawesi Utara, menyampaikan pesan kampanye Road to FIESyar. Kota Manado menjadi Co-Host sebagai pendukung kegiatannya.

“Road to FIESyar Mendorong Ekonomi dan mendukung pertumbuhan dan ketahanan perekonomian Negara,” terang Arbonas Hutabarat.

Acara Pojok amal ini akan diselenggarakan selama bulan Ramadhan, banyak keuntungan seperti salah satunya menyiapkan surat sertifikasi halal.

Diinformasikan, serangkaian Festival Syariah kawasan timur Indonesia, yang akan dilaksanakan bulan ini di Kota Makassar sebagai penyelenggara Utama yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-18 mei 2022. (Mdj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *