Editor/Pewarta: Martsindy Rasuh
TOMOHON (Gawai.co) – Dalam rangka program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), Dr. Diana D. Putong, SH., MH, dosen Universitas Negeri Manado (Unima), menggelar sosialisasi bertema “Tangkal Hoaks, Ekstrimisme, dan Politik Identitas” di SMU Negeri 1 Tomohon. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (7/11/2024) ini bertujuan untuk membekali siswa dengan wawasan dan keterampilan dalam menghadapi informasi yang salah serta dampak negatif ekstremisme dan politik identitas di era digital.
Dalam sosialisasi ini, Dr. Diana memberikan pemahaman mendalam kepada para siswa tentang bahaya penyebaran hoaks serta pentingnya menyaring informasi secara kritis. Ia juga menguraikan bagaimana ekstremisme dan politik identitas dapat merusak persatuan bangsa, terutama di tengah beragamnya latar belakang masyarakat Indonesia.
“Penting bagi generasi muda untuk memiliki ketahanan informasi dan tidak mudah terpengaruh oleh konten yang berpotensi memecah-belah,” tegas Putong yang kesehariannya bertugas sebagai salah satu dosen di Program Studi Ilmu Hukum.
Kegiatan ini disambut positif para siswa dan guru di SMU Negeri 1 Tomohon, yang mengapresiasi pentingnya materi yang disampaikan. Para peserta juga aktif berdiskusi dan mengajukan pertanyaan seputar cara menangkal hoaks di media sosial serta memahami dampak dari ideologi ekstremis yang sering menyasar generasi muda.
Melalui program ini, Diana yang juga merupakan salah satu dosen paling aktif melaksanakan pengabdian dan penelitian kepada masyarakat, berharap para siswa dapat lebih sadar dan kritis terhadap isu-isu sosial-politik, serta siap menjadi agen perubahan yang positif bagi lingkungan sekitarnya. (Mrt)