Beberapa Agenda DPRD Sangihe yang Akan Digelar Sebagai Program Prioritas Tahun 2023

Editor/Pewarta: Raynaldi Tulong

SANGIHE (Gawai.co) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sangihe telah merencanakan beberapa agenda yang mendesak menjelang akhir tahun 2023. Hal ini didasarkan pada dokumen-dokumen yang telah diterima oleh lembaga Dewan dari Pemerintah Daerah.

Sekretaris DPRD Kabupaten Sangihe, Ir. Riputri Tamaka, dalam pernyataannya kepada wartawan, menjelaskan bahwa salah satu prioritas pembahasan adalah Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) induk tahun 2024 yang batas waktu penyusunannya hingga 30 November 2023.

Menurut Tamaka, beberapa agenda penting lainnya yang harus diselesaikan pada tahun 2023 meliputi penjadwalan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ramperda) tingkat satu mengenai pajak dan retribusi daerah, pembahasan tingkat dua Ramperda rencana induk kepariwisataan daerah, serta pembahasan tingkat dua Ramperda mengenai badan hukum Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) atau Perusahaan Umum Daerah (Perumda).

“Dalam waktu dekat, kita akan melaksanakan rapat badan musyawarah yang telah dijadwalkan untuk membahas semua agenda DPRD yang sangat mendesak. Agenda pertama untuk minggu ini adalah penjadwalan pembahasan Ramperda tingkat satu tentang pajak dan retribusi, kemudian yang kedua adalah pembahasan tingkat dua Ramperda mengenai rencana induk kepariwisataan daerah, dan yang ketiga adalah pembahasan tingkat dua Ramperda tentang badan hukum PDAM atau Perumda,” jelas Tamaka.

“Yang paling penting adalah persiapan menuju pembahasan RAPBD dan Ramperda tentang RAPBD induk tahun 2024, karena regulasi ini memiliki batas waktu hingga tanggal 30 November,” tambahnya.

Percepatan agenda pembahasan yang melibatkan DPRD dimulai dengan rapat badan musyawarah terkait penjadwalan. Riputri Tamaka memastikan bahwa DPRD akan menjalankan tanggung jawabnya dalam mengkoordinasikan pembahasan agar berjalan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. (Nal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *