Editor/Pewarta: Edwin Bawole
MINUT (Gawai.co) – Pengurus Karang Taurna Nasional menggelar Rapat Kerja Nasional ( Rekernas ) di Kota Solo JawanTengah, Rabu ( 30/11/1022 ).
Rapat ini sekaligus dengan memperingati HUT ke-62 Bakti Karang Taruna Nasional.
Momentum ini, Karang Taruna Nasional memberikan penghargaan kepada 57 kepala daerah dan 27 Ketua Karang Taruna Provinsi se-Indonesia yang dinilai punya besar kecintaan dan kepeduliannya terhadap kegiatan sosial Karang Taruna.
Diantara 57 kepala daerah penerima penghargaan, salah satunya adalah bupati Minahasa Utara ( Minut ) Joune J.E. Ganda S.E, M.A.P.
Piagam penghargaan Satyalancana Dharma, Aditya Karya Mahatva Yodha dari Pengurus Nasional Karang taruna, merupakan wujud kepedulian, karya bakti dan pengabdian sosial
Ketua Umum Pengurus Nasional Karang Taruna, Didik Mukrianto menjelaskan, pemberian penghargaan Satyalancana Aditya Karya Mahatva Yodha kepada gubernur, bupati/wali kota, pemimpin dan tokoh se-Indonesia, dikernakan selama ini peduli terhadap Karang Taruna serta memberikan karya bakti, pengabdian sosial bersama-sama Karang Taruna.
” Penghargaan ini layak bagi mereka karena peduli terhadap karang taruna, yang memberikan karya bakti, serta pengabdian sosial bersama Karang Taruna”. Terang Mukrianto.
Ia menambahkan, Karang Taruna adalah organisasi sosial kepemudaan yang independen.
“Lahirnya Karang Taruna dilatarbelakangi oleh keprihatinan dan keterpanggilan sosial, karena banyaknya anak yatim piatu yang putus sekolah, dan banyaknya generasi muda yang menyandang permasalah sosial. Sehingga diharapkan anggota Karang Taruna terus menjadi moral force, sosial kontrol dan agen perubahan yang baik untuk bangsa ini,” pungkasnya.
Acara ini dihadiri kementrian sosial RI, Ketua MPKT(Majelis Pertimbangan Karang Taruna) Nasional, walikota Solo, Ketua Umum PNKT (Pengurus Nasional Karang Taruna, Dr.H. Didik Mukrianto, SH.MH yg juga Anggota DPR RI, serta 57 Kepala Daerah yg menerima penghargaan dan 27 Ketua Karang Taruna Provinsi se-Indonesia. (Eba)