Editor/Pewarta: Maher Kambey
TONDANO (Gawai.co) – Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja sama, Dr. Donal Matheos Ratu, S.Pd., M.Hum., membuka langsung Pelatihan dan Sertifikasi Berbasis Standar Kompentensi Kerja Nasional Indonesia Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam bentuk Vocational School Graduate Academy (VSGA).
Pelatihan ini ditujukan bagi alumni SMK dan alumni Diploma III dan IV. Dilaksanakan oleh Balai Pengembangan Sumberdaya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP KOMINFO) Manado, kegiatan ini bertempat di gedung Training Center Unima.
Kegiatan ini sendiri akan digelar selama lima hari yakni dari Senin-Jumat, 20 – 24 Maret 2023.
Dalam sambutannya WR III mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi VSGA oleh BPSDMP Kominfo Manado dengan mengambil tempat Kampus Unima Tondano.
“Unima adalah kampus penghasil tenaga kependidikan, maka pelatihan ini memang cocok dilaksanakan di sini sekaligus bukti nyata komitmen Unima meningkatkan kualitas pendidikan,” ujar WR III, Senin (20/3/2023).
Staf Ahli Bupati Minahasa Bidang Kemasyarakatan dan SDM Agustivo Tumundo dalam penaympaian materinya memaparkan tentang Digital Safety khususnya bagaimana pentingnya internet sehat.
“Berdasarkan data, ada lebih dari 100 juta orang Indonesia adalah pengguna internet termasuk di dalamnya sosial media. Hal tersebut mengharuskan kita semua bijak dalam memakai jasa internet utamanya menggunakan media sosial,” kata Tumundo.
Lebih lanjut mantan Kadis Kominfo Kabupaten Minahasa ini menjelaskan, dalam menggunakan medsos, jangan memberikan informasi yang belum valid, tidak menyebarkan berita hoax, dan harus menggunakan kata atau kalimat yang sopan.
“Hindari setiap unggahan yang mengandung unsur SARA. Hal tersebut semata-mata dalam memberikan kita semua rasa aman dan nyaman ketika menggunakan sosial media,” tuturnya.
Kepala Bidang Pembinaan SMK, Dinas Pendidikan Provinsi Sulut, Vecky Pangkerego, M.Pd., saat diwawancarai menyebutkan bahwa pendidikan vokasi saat ini khususnya untuk SMK sangatlah penting dalam mempersiapkan peserta didik yang kompeten.
“Tentu bisa mempersiapkan sebagai tenaga pendidik jadi proudk dari Unima khususnya guru produktif. Dalam hal digitalisasi kita perlu mengikuti perkembangan saat ini dan dibutuhkan SDM yang memahami perkembangan teknologi,” tukas Vecky.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala BPSDMP Kominfo Manado yang diwakili Arsyad, S.Kom, M.I.Kom, mewakili Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Minahasa, Imelda Langkay, SE, para pejabat BPSDMP Kominfo Manado lainnya Christofel Kanter, ST, Altje A Mamangkey, SE, Ketua Jurusan PTIK Fakultas Teknik Unima Alfrina Mewengkang, S.Kom, MEng. (Mhr)