Saat Tim PKM-PM Unima Laksanakan Pelatihan Bagi Warga Binaan Lapas kelas IIA Manado

Tim PKM-PM Unima bekerja sama dengan Lapas Kelas IIA Manado melaksanakan pelatihan pengelasan bagi warga binaan dengan nama kegiatan Sekolah Bengkel Las. (Foto: Istimewa)

Editor/Pewarta: Maher Kambey

TONDANO (Gawai.co) – Fakultas Teknik (FT) Unima, melalui Jurusan Teknik Mesin yang terdiri dari Tim Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) bidang Pengabdian Masyarakat (PM) bekerja sama dengan Lapas Kelas IIA Manado melaksanakan pelatihan pengelasan bagi warga binaan dengan nama kegiatan Sekolah Bengkel Las.

Kegiatan pelatihan diikuti sebanyak 15 orang warga binaan yang telah dimulai sejak Senin (17/7/2023).

Tim PKM-PM Unima terdiri dari lima orang mahasiswa Jurusan Teknik Mesin yang didampingi langsung Moh. Fikri Pomalingo S.TP, M.Si., yang juga merupakan dosen dari Jurusan Teknik Mesin.

Dalam pelaksanaannya, Tim PKM-PM memberikan pelatihan pengelasan mulai dari pemberian materi terkait teori pengelasan sampai pada pembuatan produk. Produk yang dihasilkan dari pelatihan ini berupa meja kerja pengelasan, meja serbaguna, kursi dan meja.

Marulye Simbolon, selaku Kepala Lapas Kelas IIA Manado, mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga binaan yang masa hukumannya segera berakhir, karena mereka bisa bekerja bahkan nantinya membuka lapangan pekerjaan.

“Sangat berharap kegiatan pelatihan seperti ini bisa kembali dilaksanakan di sini, bahkan tidak hanya pelatihan pengelasan saja. Semoga kerja sama dengan pihak Unima bisa berjalan dengan lebih baik ke depan,” tutur Simbolon, Jumat (28/7/2023).

Ketua Tim PKM-PM Unima, Ricardo Urbanus, tak lupa berterima Kasih kepada Kemendikbudristek karena telah mendanai kegiatan ini. Disamping itu dia juga berterima kasih kepada pihak Lapas Kelas IIA Manado yang sudah mau bekerja sama dalam pelaksanaan Pelatihan Sekolah Bengkel Las ini.

“Semoga kegiatan ini bisa berguna dan bermanfaat kedepannya kepada warga binaan yang akan bebas,” ungkap Ricardo.

Senada, Moh. Fikri Pomalingo, sebagai dosen pendamping berharap dengan hadirnya partisipasi mahasiswa bisa meningkatkan kemampuan dalam berinterkasi dengan masyarakat.

“Semoga Tim PKM-PM ini bisa lolos ke Pekan Kreativitas Mahasiswa (PIMNAS),” sebut Fikri.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja sama, Dr. Donal Matheos Ratu, S.Pd, M.Hum., mengaku bangga dengan prestasi dan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan Tim PKM-PM Unima.

“Selaku pimpinan saya pribadi bangga akan kegiatan pengabdian ini, di mana melalui pelatihan ini Unima hadir langsung di tengah-tengah masyarakat. Kegiatam serupa perlu terus ditingkatkan, dan saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Jurusan Teknik Mesin FT Unima,” imbuh Donal.

Dirinya berharap ke depan akan semakin banyak jurusan dan program studi di Unima yang melakukan kegiatan serupa sebagai bentuk implementasi akan tri darma perguruan tinggi. (Mhr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *