|
Kadis PMD Minahasa, Jefry Tangkulung. (ist) |
Pewarta: Nobel Kombaitan
Editor: Adelfrits Rasuh
TONDANO (Gawai.co) – Pemerintah Kabupaten ( Pemkab) Minahasa kini tengah merealisasikan pencairan Dana Desa (Dandes) tahap dua. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Jeffry Tangkulung, Selasa (26/5).
Tangkulung mengatakan saat ini sudah sekitar 34 desa yang dananya telah dikirim ke rekening kas desa. “Saat ini sudah ada sekitar 34 desa yang dananya disalurkan, kita berupaya semua desa selesai minggu ini,” ungkapnya.
Dijelaskannya, Kabupaten Minahasa merupakan satu-satunya daerah
yang pencairan Dandes tergolong cepat penyalurannya. “Kita bersyukur dibawa kepemimpinan Bupati Royke Oktavian Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey Minahasa merupakan daerah yang paling cepat pencairan dana ini,” sampainya.
Atas pencairan Dandes ini, Tangkulung berharap pemerintah desa mengimbanginya dengan pemenuhan laporan pertanggung jawaban.
“Kami berharap dengan cepatnya dana desa ini dikirim ke kas desa, maka pemerintah desa pun dapat membuat laporan pertanggung jawabannya dan dibuat dengan benar, sehingga ke depan tidak berdampak hukum,” terangnya.
Sementara terkait Dandes tahap dua, kata dia, masih sama penggunaannya dengan tahap satu. “Penggunaanya masih sama dengan sebelumnya, diantaranya dipergunakan untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi warga yang kena dampak covid-19,” tutupnya. (Nobel Kombaitan/Adelfrits Rasuh)