Editor: Alfondswodi
Pewarta: Rusmin Hasan
MINAHASA (Gawai.co) – Bertajuk ‘Kemerdekaan Untuk Siapa’ Pengurus Badan Tadzkir Mahasiswa Fakuktas Ilmu Keolahragaan (BTM FIK UNIMA) menggelar diskusi kebangsaan. Kamis (18/8/2022).
Menurut Ketua BTM FIK Unima, Aditya Bulow, kepada awak media, menyampaikan tujuan pelaksanaan diskusi tersebut guna menangkar tantangan generasi muda dalam mengimplementasikan makna kemerdekaan RI.
“Diskusi kemerdekaan saat ini digelar untuk menarik ulur sejarah peradaban bangsa Indonesia untuk kemudian bisa menjadi sebagai landasan untuk menjawab tantangan zaman,” kata Aditya saat bersua dengan awak media usai pelaksanaan diskusi yang digelar di Sekretariat BTM FIK UNIMA diwilayah Kabupaten Minahasa.
Dirinya pun berharap, kepada rekan-rekan kader BTM FIK UNIMA, untuk terus berinovasi dan berkreasi dalam meningkatkan kecintaan akan bangsa serta mengembangkan BTM.
“Teruslah tingkatkan tradisi intelektual mahasiswa dan budaya membaca serta menulis sebagai busur tujuan BTM dan rajinlah melakukan kegiatan diskusi seperti apa yang dilakukan saat ini. (Rus)