Editor/Pewarta: Maher Kambey
TONDANO (Gawai.co) – Polres Minahasa bersama Bhayangkari Cabang Minahasa melaksanakan kegiatan bakti sosial di tiga panti asuhan berbeda yang ada di Tondano.
Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana, mengatakan, dalam bakti sosial ini tidak ada agenda khusus dari Polres Minahasa.
“Kita dari Polres Minahasa dan Bhayangkari Cabang Minahasa hanya sebatas ingin silaturahmi dan berbagi,” kata Suryana.
Menurut penuturannya, ini merupakan kunjungan perdana ke panti asuhan karena belum lama mengemban jabatan sebagai Kapolres Minahasa.
Dirinya juga berharap bantuan yang diserahkan dapat meringankan beban dari panti asuhan bersangkutan.
Senada, Waka Polres Minahasa, Kompol Yindar Sapanggalo berujar bahwa agenda ini adalah salah satu bentuk kepedulian Polres Minahasa kepada pihak panti asuhan.
“Bersyukur kita bisa melaksanaan bakti sosial kali. Seperti yang sudah disampaikan, hal ini merupakan bentuk nyata dari kepedulian Polres Minahasa,” ungkap Yindar.
Diketahui, panti asuhan yang menjadi lokasi bakti sosial Polres Minahasa yakni Panti Asuhan Dorkas Tondano, Panti Asuhan Mamre Kiniar, dan Panti Asuhan Rumah Iman Anak-anak Rerewokan.
Turut hadir dalam kesempatan ini, para pejabat utama Polres Minahasa, pengurus Bhayangkari Cabang Minahasa, dan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Minahasa, dr. Maya Rambitan. (Mhr)