Meriahkan Milad Ke 93 Pemuda Muslimin Indonesia, Gelar Jalan Sehat

Saat pelepasan peserta jalan sehat (foto Arifin Lakoro)

Editor: Tim Gawai
Peliput: Arifin Lakoro

SANGIHE (Gawai.co)- Memeriahkan Milad Ke 93, Pemuda Muslimin Indonesia gelar jalan sehat, yang di pusatkan di Kecamatan Tabukan Utara Kabupaten Kepulauan Sangihe, Minggu (21/11).

Dengan mengambil star dari Desa Moronge Likuang dan finish pelabuhan laut peta dengan jarak tempu sekitar kurang lebih 3 kilometer, jalan sehat berlangsung meriah dan dipadati oleh masyarakat.

Pimpinan Cabang Pemuda Muslimin Indonesia Kabupaten Kepulauan Sangihe Hamdany P Janis mengatakan, dalam rangka peringati milad pemuda muslimin Indonesia, kami ingin mengajak anak muda untuk sama-sama jalan sehat, karena dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat.

“Sehingga dengan begitu, kita dapat mampu berkontribusi kedepannya untuk kemajuan
Kabupaten Kepulauan Sangihe dan bisa bersatu untuk kemajuan daerah ini,” kata Janis.

Antusias masyarakat sangat tinggi mengikuti kegiatan (foto arifin lakoro)

Sementara itu, ketua Syarikat Islam (SI) Kabupaten Kepulauan Sangihe Mursit Labora yang juga melepas peserta jalan sehat menambahkan, dengan dilaksanakannya jalan sehat oleh pemuda muslimin Indonesia Kabupaten Sangihe ini, menjadi suatu dorongan bagi pemuda muslimin Indonesia di Kabupaten Sangihe, untuk dapat melaksanakan kegiatan- kegiatan yang lebih besar kedepan.

“Saya berharap pemuda muslimin Indonesia Kabupaten Sangihe, kedepan semakin eksis dalam melaksanakan kegiatan lainnya, termasuk sosial kemasyarakatan,” kata Labora, sembari menambahkan pemuda muslimin Indonesia Kabupaten Sangihe baru saja terbentuk dan pertama kalinya melaksanakan kegiatan seperti ini.

Hadiah utama dalam pengudian kupon Door prize (foto arifin lakoro)

Diketahui, jalan sehat di tutup dengan pengudian kupon Door prize bagi para peserta dengan hadiah utama berupa mesin cuci. (Tim Gawai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *