Editor/Pewarta: Martsindy Rasuh
MANADO (Gawai.co) – Pengurus DPD Partai Gerindra Sulawesi Utara (Sulut), menyambangi Kantor KPU Sulut, Selasa (10/5/2022). Kunjungan ini merupakan bagian dari persiapan partai yang dipimpin Conny Rumondor menyambut pelaksanaan Pemilu 2024.
Rumondor mengakui momen ini sangat ditunggu-tunggu oleh Partai Gerindra. “Kami sangat berterima kasih atas pertemuan ini, mengingat kerja Partai Gerindra kedepannya berhubungan erat dengan KPU,” katanya.
Gerindra Sulut punya target, kata dia, sebab itu pihaknya sedini mungkin melakukan persiapan untuk tahapan-tahapan yang harus ditempuh. “Partai Gerindra telah menetapkan target dan sudah menyiapkan strategi kerja,” ujar Rumondor.
Pengurus Partai Gerindra, tambah dia, mendukung KPU Sulut untuk bekerja baik dan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Ketua KPU Sulut, Ardiles Mewoh menyambut kedatangan rombongan pengurus Gerindra Sulut. Ia mengapresiasi inisiatif Partai Gerindra Sulut untuk bersilaturahim. Menurutnya ini penting sebagai mitra kerja KPU.
“KPU Sulut bertanggungjawab memberikan pelayanan kepada masyarakat dan partai politik. Partai Gerindra tidak perlu segan untuk menyampaikan kebutuhannya. Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk memenuhinya,” ungkap Mewoh.
Ditegaskan Mewoh, hal yang sama akan dilakukan KPU Sulut terhadap semua partai politik. “Tahapan Pemilu tahun 2024 nantinya akan diawali dengan verifikasi partai politik sehingga sangat perlu membangun komunikasi dan koordinasi yang baik dengan KPU,” tuturnya.
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu Yessy Momongan dan Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM Salman Saelangi, turut hadir dalam pertemuan tersebut.
Momongan mengingatkan, Partai Gerindra Sulut segera mempersiapkan surat keputusan kepengurusan yang sah kemudian dikirimkan kepada KPU Sulut untuk diarsipkan sehingga apabila ada proses PAW yang terjadi KPU Sulut telah memiliki data kepengurusan.
“Kami juga berharap Partai Gerindra dapat menugaskan petugas penghubung yang kredibel untuk menjadi jembatan komunikasi diantara kedua pihak,” tambah Momongan.
Di kesempatan ini, Saelangi menjelaskan tentang adanya Badan Koordinasi Kehumasan (Bakohumas) KPU Sulut, juga telah disediakan WhatsApp Group (WAG) bersama stakeholder yang bertujuan untuk mempercepat informasi tersampaikan sehingga dapat dimanfaatkan untuk menjaga komunikasi dan koordinasi.
Hadir juga dalam kegiatan ini Kepala Bagian Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Hukum dan SDM Carles Worotitjan dan Kepala Sub Bagian Teknis, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat Greis W. Tamba. (mrt)