Nampak keluarga AA mengikuti ibadah menempati rumah dinas |
Editor : Tim Gawai
MANADO (Gawai.co) – Usai rapat paripurna Walikota Manado, Andrei Angouw (AA), gelar ibadah syukur menempati rumah dinas (Rudis) walikota di Jalan Bumi Beringin Manado, Senin (10/5/2021).
Dalam ibadah syukur tersebut Andrei memberikan kesaksian iman. Pertama-tama dia dan keluarga mengucapkan terima kasih banyak kepada warga masyarakat yang telah memberikan dukungan.
“Kedepan kami harus membangun, bekerja untuk masyarakat bukan untuk menikmati jabatan,” ungkapnya.
Bahkan kata dia, ini tidak pernah terpikir olehnya, sebab belum lama terpilih kembali sebagai ketua DPRD, kini sudah jadi walikota Manado.
“Dalam paripurna saya tidak pernah berpikir bisa sampai sejauh ini, belum lama menjadi Ketua DPRD kemudian menjadi walikota seperti saat ini,” tambahnya.
Olehnya hanya mengamini semua karya Tuhan sang pencipta tentang apa yang terjadi dalam kehidupannya dan bukan atas dasar kemauannya sendiri.
“apa yang terjadi bukanlah sebuah kebetulan melainkan jalan iman untuk membangun Kota Manado bersama masyarakat dan bersinergi dengan pemerintah pusat dan provinsi,” katanya lagi.
Tentu kata dia, roda pemerintahan AA-RS (Richard Sualang) tidak akan berputar dengan baik jika tidak mendapatkan dukungan penuh dari semua masyarakat.
“Saya butuh dukungan dari bapak ibu sekalian,” harapnya.
Sebelumnya Pendeta Boyke Mait mengatakan, hari ini adalah hari yang spesial bagi Walikota dan Wakil Walikota AA-RS setelah dilantik di Kantor Gubernur Sulut dan Kantor Walikota Manado, hari ini bersyukur akan tinggal di Rudis Walikota.
“Sebelumnya beliau pernah menjadi anggota DPRD, ketika menjadi Walikota beliau bukan hanya pemegang legislasi melainkan memimpin Kota Manado,” ujar pendeta.
Kata dia, sesuai bacaan Injil tentang raja-raja setiap pemimpin lahir dengan wibawanya masing-masing dan itu ada pada sosok Andrei Angouw.
“Tidak menguasai tapi berwibawa,” terangnya.
Mengahiri kegiatan ibadah syukur, keluarga Angouw-Pinontoan membawahkan pujian hidup ini adalah kesempatan.
Nampak juga dalam ibadah tersebut, dihadiri oleh sejumlah kepala OPD, pejabat, Tim pemenangan AARS baik relawan maupun dari partai, dan beberapa kepala daerah. (Tim Gawai)