Dirut PLNT Safari Ramadhan Bersama Seluruh Regional

Nampak suasana saat safari ramahdan (foto MDJ)

MANADO (Gawai.co)- Direktur Utama PLN Tarakan I Ketut Wiriana, dari Balikpapan melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Utara selama 3 hari, sekaligus rangkaian Safari Ramadhan guna meningkatkan tali silahturahmi seluruh regional PLNT dimulai region Kalimantan 1,2 dan 3, Region Sulawesi 1 dan 2, Region Nusa Tenggara dan Region Papua. Kunjungan ke setiap unit dan memberikan semangat motivasi secara fisik agar bisa meningkatkan kemampuan dan kinerja, Senin (11/04/2022).

Dalam pertemuan ini ditegaskan kepada seluruh tim kerja dan pemimpin operasi dalam setiap bidang untuk meningkatkan kemampuan dan menjalin komunikasi lebih baik. Tujuh Regional wilayah kerja mulai dari kalimantan sampai ke Papua. Kalimantan 1 di pontianak, Kalimantan 2 di Banjarmasin, Kalimantan 3 ada di Balikpapan, Sulawesi 1 di Manado, Sulawesi 2 ada di Makassar, Nusa tenggara ada di Lombok dan Maluku, Papua ada di Jaya Pura.

Satu kunci utama di Tahun 2022 ini semangat PLNT akan meningkatkan pelayanan prima untuk masyarakat dan mengedepankan kehandalan memberikan solusi dibidang kelistrikan.

Dirut PLNT I Ketut Wiriana menegaskan bahwa petugas PLN di lapangan terus menggelorakan kepada masyarakat bahwa setiap petugas PLN dalam menjalankan tugas tidak menerima imbalan, suap dan gratifikasi.

“Kami harapkan mereka berubah menjadi lebih baik, meningkatkan kemampuan dan lebih aktif dalam kinerja terbaiknya untuk masyarakat, kami juga sunguh-sungguh sangat serius sejak lama menggelorakan anti suap dan gratifikasi, dalam melakukan pelayanan kami sistem manajemen anti suap, kami memberikan pelayanan tanpa imbalan,” tegas I Ketut Wiriana.

“Kami juga sejalan dengan arahan program pemerintah dan Kementrian BUMN , kami mendorong talenta para milenial, kami memang menyiapkan posisi stategis pada posisi jabatan strategis untuk para muda mudi, untuk mereka menunjukan kemampuannya, agar mempercepat pelaksanaan tranformasi di PLNT, memberikan mereka peluang mengambil tongkat ekstafet secara cepat di PLNT ini,” tambahnya.

Selain itu juga, kata I Ketut Wiriana kedepanya akan ada pegembangan pemakaian PLTD. Contoh di Bunaken salah satu pusat pariwisata di Provinsi Sulawesi Utara, PLN juga menyasar pulau Bunaken salah satu objek wisata mengurangi pemakaian PLTD yang memakai bahan solar dengan energi baru memakai tenaga matahari.

“Kami saat ini sampai kedepan akan kembangkan energi terbaru kami sesuai arahan pemerintah pusat dari PLN pusat salah satunya PLTS, termasuk pembangkit listrik lainnya seperti Biogas, Biomas, PLTA dan PLTM skala kecil dan ada juga PLTS, ini memang bagian dari program PLN untuk menambah energi terbaru kami persentasenya akan lebih besar kedepan,” pungkasnya.

Sementara itu, Karyawan PLNT di Manado menyambut hangat Dirut dari PLNT dikantor regional Sulawesi 1 sekaligus berbuka puasa bersama dan membagikan bingkisan dan santunan kepada Panti Asuhan Yatim Piatu Panti asuhan Al- Furqon di desa Palaes likupang barat 68 anak, 6 orang perwakilan.

“Kehadiran dirut kami ini menambah motivasi untuk kinerja kami, agar kami menjalankan tugas di masyarakat dengan baik. Kami juga merasakan perhatian pimpinan kepada bawahan,” kata Abdul Haris Daud Selaku Manager Regional Sulawesi 1 PT.PLN Tarakan. (Mdj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *