Bolmut  

Usai Dilantik, Penjabat Bupati Bolmut Darwin Muksin Disambut Prosesi Adat

(Foto/Doc) Saat Pj Bupati Bolmut Darwim Muksin bersama ketua TP PKK disambut prosesi adat ketka datangi kantor Bupati.

Pewarta : Rendi Pontoh
Editor : Martsindy Rasuh

BOLMUT (Gawai.co) – Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Darwin Muksin, bersama Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Juver Efese Muksin Pangemanan, disambut dengan prosesi adat saat menempati kantor Bupati oleh Aliansi Lembaga Adat Bolmut, Rabu, (25/9/2024) tadi.

Kegiatan dimulai dengan ucapan selamat datang yang disampaikan oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolmut, karena mengapresiasi kehadiran Pj Bupati dan Pj Ketua TP PKK dalam memimpin Kabupaten Bolmut kedepan.

Dalam sambutannta, Darwin Muksin menyampaikan terima kasih yang mendalam atas penyambutan yang hangat. Ikomitmennya untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat Bolmut selama masa jabatannya di daerah ini. Ia berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat di daerah ini.

“Saya bertekad dalam enam hingga tujuh bulan ke depan untuk menghadirkan program-program nyata dan mengabdi 1000 persen untuk masyarakat Bolaang Mongondow Utara,” ungkapnya.

Ia juga menyinggung pencapaian saat menjabat sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati Bolmut sebelumnya, di mana Kabupaten Bolmut berhasil mendapatkan kawasan wilayah Desa Nasional yang akan dijadikan bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) di Indonesia.

Selain itu, Darwin juga menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat adat dalam mendukung program-program pemerintah.

“Kehadiran lembaga adat sangat berarti dalam menjaga kebudayaan dan kearifan lokal. Kami akan terus berkolaborasi demi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah,” ujarnya.

Turut hadir dalam acara ini Wakapolres Bolmut, para asisten sekda, staf ahli bupati, staf khusus bupati, pimpinan OPD, perwira penghubung 1303/BM, dan perwakilan dari Aliansi Lembaga Adat Kabupaten Bolmut. Kehadiran tokoh-tokoh penting ini menunjukkan dukungan yang kuat terhadap kepemimpinan baru di Bolmut. (rp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *