Bolmut  

Penjabat Bupati Bolmut Sirajudin Lasena Sandang Gelar Doktor Administrasi Publik

(Foto/Doc) saat Penjqbat Bupati Bolmut Sirajufin Lasena usai mengikuti ujian Pasca Sarjana di Universitas Negeri Gorontalo.

Pewarta : Rendi Pontoh
Editor : Martsindy Rasuh

Bolmut (Gawai.co) – Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Utara, Sirajudin Lasena, meraih prestasi akademik gemilang dengan menyelesaikan ujian terbuka disertasi promosi doktor dalam bidang Administrasi Publik, di Program Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo.

Ujian Sirajudin Lasena, SE, M.Ec.Dev ini dilaksanakan di Ruang Sidang Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo lantai 2, dan di pimpin oleh Prof. Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T., M.T., IPM. Rabu, (15/5/2024) tadi.

Dalam disertasi Sirajudin Lasena ini berjudul “Strategi Pemerintahan Dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara”.

Lasena memaparkan berbagai strategi yang dapat diterapkan oleh pemerintah daerah untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Penelitian ini memberikan analisis mendalam, mengenai pendekatan-pendekatan inovatif yang diharapkan dapat memperkuat kemandirian finansial Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Tim promotor dan penguji yang hadir dalam ujian Penjabat Bupati Bolmut ini, antara lain :
1. Prof. Dr. Abdul Halim, M.B.A, Ak.CA.CBV.ACPA (Penguji Internal)
2. Prof. Dr. Rauf A. Hutu, M.Si (Penguji Internal II)
3. Prof. Dr. Ir. Mahludin H. Baruwadi, M.P (Direktur)
4. Dr. Yanti Aneta, S.Pd, M.Si (Koordinator Prodi/Co-Promotor I)
5. Dr. Ismet Sulila, S.E., M.Si (Co-Promotor II)
6. Prof. Dr. Asna Aneta, M.Si (Promotor I)

Setelah melalui serangkaian penilaian yang ketat, Sirajudin Lasena dinyatakan lulus dalam ujian disertasi dengan nilai sangat memuaskan.

Dikatakan Sekda Bolmut dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan strategis bagi pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan PAD, dan mendukung pembangunan berkelanjutan, serta memberikan dampak positif bagi pengelolaan keuangan daerah di Bolaang Mongondow Utara.

“Langkah ini, diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih baik di masa mendatang,” kata Jusnan.

Keberhasilan Sirajudin Lasena dalam ujian terbuka ini, kata Jusnan, tidak hanya menjadi pencapaian pribadi, tetapi menjadi inspirasi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk terus meningkatkan kompetensi dan kontribusi terhadap pembangunan daerah.

“Dengan demikian, saya berharap semakin banyak ASN yang terinspirasi untuk mengejar pendidikan tinggi, dan berkontribusi lebih besar bagi kemajuan daerah di Bolmut,” tutupnya.

Ujian terbuka disertasi ini dihadiri oleh para akademisi, pimpinan dan anggota DPRD kabupaten, staf ahli dan staf khusus, serta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang memberikan dukungan atas pencapaian Bupati Bolmut ini. (rp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *