Bolmut  

Bawaslu Bolmut Sosialisasikan Pengawasan Partisipatif pada Pilbup 2024

Pewarta : Rendi Pontoh
Editor : Martsindy Rasuh

BOLMUT (Gawai.co) – Guna meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024, maka Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif.

Aosialisasi ini dihadiri berbagai elemen masyarakat, termasuk insan pers, komunitas, Organisasi Kepemudaan (OKP), dan organisasi kemasyarakatan (ormas), yang erlangsung di Cafe Coconut, Kawasan Pantai Batu Pinagut, Boroko Timur, Selasa (20/8/2024).

Plt. Ketua Bawaslu Bolmut, Rizki Posangi, mengatakan pentingnya peran aktif dari masyarakat dalam menjaga integritas proses pemilihan. Ia berharap kepada seluruh peserta sosialisasi, untuk segera melaporkan segala bentuk kecurangan yang ditemukan selama tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) berlangsung, terutama terkait potensi adanya pemilih ganda.

“Jika menemukan daftar pemilih ganda, agar segera melaporkan hal ini kepada Bawaslu,” kata Posangi.

Sosialisasi ini, menurut Posangi, merupakan bagian dari upaya Bawaslu Bolmut untuk mendorong keterlibatan masyarakat dalam pengawasan Pilkada, sehingga pelaksanaan Pilbup 2024 dapat berlangsung secara jujur, adil, dan transparan.

Bawaslu juga menghadirkan tiga narasumber yakni Misrawati Pakaya, mantan Anggota Bawaslu periode (2019-2024), dan Fentje Bawengan juga mantan Anggota Bawaslu Kabupaten Minahasa, serta dari unsur ASN
Ramla Gumohung.

“Dengan adanya dukungan dari berbagai elemen masyarakat, kami optimistis tahapan Pilkada dapat meminimalisir potensi kecurangan yang dapat merugikan proses demokrasi,“ tegasnya.

Rangkaian kegiatan ini juga menjadi ajang diskusi antara Bawaslu dan peserta, dimana berbagai masukan dan pertanyaan terkait pengawasan pemilu disampaikan secara interaktif.

“Diharapkan, melalui sosialisasi ini masyarakat dapat lebih memahami perannya dalam mengawasi jalannya pemilihan, serta berkontribusi aktif dalam menciptakan Pilkada yang bersih dan berkualitas,” tandasnya. (rp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *