Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – Empat mantan Kepala Daerah disejumlah wilayah Sulawesi Utara (Sulut) yang merupakan ‘Top Leader’ Partai NasDem Sulut, sambangi Kota Bitung.
Keempat mantan Kepala Daerah itu, diantaranya; mantan Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara, mantan Wali Kota Manado, Vicky Lumentut dan mantan Wali Kota Bitung, Maximilian Lomban serta mantan Bupati Bone Bolango, Hamim Pou.
Selain itu pula turut dihadiri, Wakil Sekretaris Jenderal DPP Gerakan Restorasi Pedagang dan UMKM (GARPU), Andreas Makarame Andaria dan Anggota DPR RI, Felly Estelita Runtuwene.
Hadir juga dalam rapat konsultasi itu, dihadiri sejumlah Kader Partai NasDem Sulut, diantaranya Anggota DPRD Provinsi Sulut dan Kota Bitung serta para Caleg Partai NasDem.
Diketahui keempat mantan Kepada Daerah itu, saat ini tergabung dalam Partai NasDem, yang akan bertarung dalam Pemilu 2024 dan tercatat sebagai calon anggota DPR RI.
Usai mengelar Rapat Konsultasi internal Partai NasDem, kelima ‘Top Leader’ Partai NasDem Sulut, saat diwawancari sejumlah awak media, mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk persiapan Partai NasDem dalam Pemilu 2024 nanti.
Menurut mantan Wali Kota Bitung Maximilian Lomban, didampingi para Kader Partai NasDem, mengatakan rapat konsultasi ini, sebagai bentuk evaluasi terkait dengan kesiapan semua pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Sulut.
“Kami hadir disini sebagai bentuk, evaluasi kesiapan teman-teman DPD di kabupaten/Kota se-Sulut, dan hari ini kami menyambangi DPD Kota Bitung, yang merupakan lokasi ke-12 dari DPD Partai NasDem di Sulut. Selain itu kedatangan kami juga, untuk mendengar langsung apa saja yang dibutuhkan oleh teman-teman di DPD,” kata Lomban. Rabu (20/12/2023) malam.
Saat disentil terkait dengan kesiapan DPD Partai NasDem Kota Bitung, dalam menghadapi Pemilu 2024, yang saat ini sedang berjalan, kata Lomban, persiapan teman-teman DPD Partai NasDem Kota Bitung, progresnya sudah mencapai diangka 75 persen.
“Dari angka 75 persen itu, termasuk dengan persiapan para saksi yang nanti akan bertugas di setiap TPS,” ucapnya saat bersua dengan awak media, di lobby Gedung PLC di wilayah Kelurahan Bitung Timur, Kecamatan Maesa, Kota Bitung.
Hal senada di kalimatkan mantan Bupati Bone Bolango Hamim Pou, mengatakan dengan hadirnya keempat mantan Kepada Daerah dan integritas dari Anggota DPR RI, kami yakin Partai NasDem dapat memberikan ruang baru di Pemilu 2024.
“Dengan seluruh kesiapan dan tentunya pengalaman yang dimiliki teman teman Caleg DPR RI dari NasDem, kami yakin apa yang diikhtiarlan akan tercapai,” tandasnya. (ayw)