Bitung  

Tinjau Titik Rawan Banjir, Pemkot Bitung Bakal Lakukan Ini

Walikota Bitung bersama rombongan saat meninjau titik lokasi rawan banjir. (Ist)

BITUNG (Gawai.co) – Didampingi Ketua TP PKK Kota Bitung, Rita Tangkudung, Walikota Bitung Maurits Mantiri meninjau saluran drainase yang berada di sejumlah titik rawan banjir. Rabu (08/09).

Pasalnya di beberapa pekan ini, curah hujan di Kota Bitung intensitasnya cukup lumayan tinggi, sehingga mengakibatkan terjadinya luapan dan mengenangi sejumlah ruas jalan protokol di Kota Bitung.

Menurut Maurits, persoalan banjir di Kota Bitung akan menjadi perhatian serius yang harus segera di tindak lanjut.

“Fungsi drainase saat ini harus dan perlu di optimalkan, di mana fungsinya saat ini kurang optimal dalam pantauan kami ada beberapa drainase tersumbat diakibatkan oleh sampah dan tumpukan pasir atau sedimen” tandas Maurits.

Disisi lain Pemkot Bitung di beberapa waktu lalu telah melakukan Focus Group Discussion (FGD) terkait dengan pengendalian banjir yang saat ini terjadi di Kota Bitung.

Walikota Bitung menyampaikan, hasil dari FGD tersebut Pemkot Bitung bakal akan membuat master plan saluran yang baru dan akan di tangani oleh tenaga ahli.

“Penyelesaian masalah ini dengan pembuatan saluran baru dengan desain instalasinya akan bermuara kelaut” tandasnya kembali.

Iapun menghimbau kepada masyarakat Kota Bitung, untuk tetap menjaga kebersihan mengingat luapan air (banjir) salah satu permasalahannya diakibatkan tumpukan sampah di selokan/drainase.

“Harapannya, agar kita semua tetap menjaga kebersihan dengan tidak untuk membuang sampah diselokan/drainase sehingga dapat membantu agar tidak terjadinya banjir yang diakibatkan oleh sampah yang mengenangi selokan/drainase” imbuhnya.

Seraya menambahkan, “Selaku pemerintah kami akan mengupayakan semaksimal mungkin, agar tidak ada lagi banjir atau minimalnya dapat meminimalisir akan permasalahan ini” pungkas Maurits.

Diketahui titik lokasi drainase yang di tinjau oleh Walikota Bitung bersama rombongan antara lain; dilokasi PT Machindo di Kecamatan Matuari dan seputaran area Geraja GMIM Sentrum Bitung diwilayah Kecamatan Maesa.

Turut hadir mendampingi Walikota Bitung, Plt Asisten 1 Bitung, Kadis PUPR Pemkot Bitung, Kadis Perkim Pemkot Bitung, Camat Matuari dan Camat Maesa serta sejumlah staf khusus Walikota Bitung. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *