Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – Animo peserta Selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM, patut diapresiasi,dimana hampir 50an ribu peserta dari berbagai wilayah se-Sulawesi Utara berkumpul memadati Stadion Duasudara di Kecamatan Matuari – Kota Bitung. Selasa (11/4/2023).
Animo para Pemuda GMIM saat mengikuti pesta akbar tersebut, tak lepas dari berbagai kegembiraan yang dilepaskan puluhan ribu peserta Selebrasi Paskah Pemuda GMIM.
Animo tersebut tak lepas dari puluhan peserta yang harus, dilarikan ke Rumah Sakit diakibatkan dehidrasi, sesak nafas dan asam lambung serta penyakit bawaan lainnya.
Gerak cepat Panitia Selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM, dalam menanggani peserta yang membutuhkan pertolongan patut di acungi jempol.
Selain menyediakan layanan kesehatan di area utama (Stadion Duasudara.red), Ketua Umum Panitia Selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM, Penatua Geraldi Mantiri bersama Ketua Komisi Pelayanan Pemuda Sinode GMIM, Penatua Rio Dondokambey, langsung mendatangi peserta yang telah dilakukan perawatan medis disejumlah Rumah Sakit di Kota Bitung.
“Kami panitia menyampaikan terimakasih serta apresiasi kepada tim medis, tenaga kesehatan serta rumah sakit yang telah ikut berpartisipasi menyukseskan Selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM,” kata Geraldi.
Selaku Panitia dan Komisi Pelayanan Pemuda Sinode GMIM, kata Geraldi akan tetap bertanggung jawab kepada peserta yang telah mendapatkan perawatan medis. Dan sebagai bentuk perhatian dirinya bersama Rio Dondokambey pada hari itu juga (Senin 10 April 2023.red) langsung bergerak ke Rumah Sakit dan melihat kondisi peserta yang dirawat dan ditangani oleh petugas medis.
“Ini adalah bentuk tangungjawab dari kami selaku panitia. Kami pastikan semua dirawat dengan baik hingga diperbolehkan pulang. Semuanya langsung ditangani dan telah menjalani perawatan. Pun, sebagian besar sudah diperbolehkan pulang,” ujar Geraldi sembari menyampaikan terima kasih kepada Dinas Kesehatan, Puskesman, RSUD Manembo-nembo, RS Budi Mulia dan RS TNI AL
Sementara itu, dari data yang diperoleh ada sekitar 48 orang peserta Selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
Adapun para peserta yang sakit dilarikan ke di RSUD Manembo-nembo, dua orang di RS Budi Mulia dan 11 orang di RS TNI AL Kota Bitung dan mendapatkan perawatan dari tim medis. (ayw)