Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – Berhasil meraup suara terbanyak di Dapil IV Kota Bitung saat pertarungan di tahapan Pilcaleg 2019, Randito Maringka miliki karir Politik yang Cemerlang. Senin (11/9/2023).
Karir didunia politik bagi tokoh politik milenial yang potensial ini, tak hanya sampai di tahapan Pilcaleg 2019, namun saat ini Randito Maringka sebagai salah satu tokoh politik termuda di Sulawesi Utara, yang memegang jabatan Ketua DPC Partai Gerindra.
Randito Maringka kini, secara resmi nahkodai Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung, setelah dilantik oleh Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Utara, Conny Rumondor yang dihadiri sejumlah petinggi DPD dan DPC Partai Gerindra, saat pelaksanaan prosesi acara pelantikan yang digelar di Favehotel Bitung.
Usai pelaksanaan prosesi pelantikan yang digelar dilantai 8 Favehotel Bitung, Randito Maringka didampingi sejumlah Pengurus DPC Partai Gerindra Kota Bitung, membeberkan langka stategis dalam menghadapi Pemilu 2024 mendatang.
“Setelah pelaksanaan pelantikan ini, dalam waktu dekat kami akan melakukan konsolidasi di internal partai. Dan mengawali kegiatan dalam rangka penguatan kapasitas kader, kami akan melakukan bakti sosial di wilayah Kecamatan lembeh Selatan,” ucap Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung.
Selain itu, kata politisi potensial yang juga diketahui handal dalam management bisnis di sektor perikanan pun menyampaikan tujuan utama dirinya terjun di dunia politik, untuk menjawab keresahan serta menjadi pelayan masyarakat.
“Kita ini berkerja sebagai pelayan masyarakat dan oleh karena itu, selain membesarkan partai, kita harus benar-benar bekerja keras serta memiliki jiwa perjuang dalam mengawal apa yang menjadi hak dari warga Kota Bitung,” tandasnya.
Seraya menambahkan, “Percayalah perbuatan baik dan kerja keras serta perjuangan kita (kader partai.red) bakal mendapat penghargaan serta medali dari sang kuasa, seperti kata firman Tuhan, apa yang kita tabur, maka itulah yang akan kita tuai,” pungkasnya. (ayw)