Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – Perayaan satu tahun kepemimpinan Walikota Bitung, Maurits Mantiri bersama Wakil Walikota Hengky Honandar, dilakukan secara sederhana dan memberikan dampak langsung ke masyarakat. Jumat (1/4/2022).
Diketahui perayaan satu tahun kepemimpinan Maurits – Hengky, disikapi oleh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup Pemkot Bitung, dengan menyalurkan bantuan sosial berupa bahan baku makan ke masyarakat.
Penyaluran tersebut, sebanyak 3003 paket bahan makanan, yang akan disalurkan diwilayah Kota Bitung, secara serentak.
Dikesempatan ini, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pemkot Bitung, berlokasi di Kelurahan Manembo-nembo Atas, Kecamatan Matuari, ikut menyalurkan bantuan sembako sebanyak 108 paket.
Menurut, Kepala Dinas PUPR Kota Bitung, Rudy Theno mengatakan ribuan paket bantuan bahan makanan itu dari Maurits-Hengky untuk dibagikan kepada masyarakat kurang mampu dalam rangka satu tahun kepemimpinan.
“Calon penerima diusulkan tiap kepala Rukun Tetangga (RT) ke lurah. Kemudian Dinas Sosial melakukan verifikasi apakah nama-nama yang diusulkan layak menerima atau tidak,” beber Rudy.
Calon kuat Sekda Kota Bitung ini menambahkan untuk Dinas PUPR sendiri membagikan 108 paket bahan makanan yang sudah sesuai dengan usulan Kelurahan.
“Semoga bantuan paket sembako ini dapat sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan. Apalagi disituasi pandemi saat ini,” pungkasnya. (ayw)